Brilio.net - Masakan serba bakar seperti ikan bakar, ayam bakar, dan beberapa lainnya memang sangat mengundang selera makan. Warnanya yang kecokelatan cenderung hitam bukannya membuat geli, malah ingin langsung menyantap hidangan tersebut. Bahkan, tak sedikit restoran-restoran di luar sana yang menyediakan menu khusus bebakaran dengan olahan yang super nikmat dan legit.

Nggak melulu harus beli, masakan serba bakar juga mudah dibuat sendiri di rumah, lho. Masakan serba bakar umumnya memilih rasa gurih dan manis karena menggunakan kecap sebagai salah satu bahan untuk bumbu olesan. Meski begitu, masakan serba bakar pada dasarnya bisa juga dibuat dengan berbagai bumbu, salah satunya bumbu pedas.

Lantaran lidah orang Indonesia yang mayoritas penyuka pedas, masakan serba bakar dengan cita rasa pedas ini juga banyak digemari. Perpaduan rasa gurih, manis, dan pedasnya bikin masakan serba bakar pedas ini cocok jadi lauk makan nasi putih hangat. Biar rasanya semakin nikmat, kamu bisa menyantapnya bersama sayur dan sambal pelengkap.

Selalu menggugah selera, nggak salah kalau masakan serba bakar pedas ini kerap jadi lauk utama saat acara kumpul bersama keluarga. Buat kamu yang ingin membuat masakan serba bakar pedas yang nikmat dan bikin nagih, yuk simak kumpulan resepnya dirangkum BrilioFood dari berbagai sumber pada Rabu (28/12).

1. Cumi bakar pedas manis.

foto: Instagram/@lusiaa_vv

Bahan:
- 500 gr cumi segar berukuran besar
- 1 sdm air asam jawa
- Kecap manis secukupnya
- 2 lembar daun salam
- Lengkuas, digeprek

Bumbu halus:
- 6 buah cabai merah keriting
- 10 buah cabai rawit merah
- 3 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 2 buah kemiri
- 1/2 sdt lada
- 2 cm kunyit
- 1 sdm gula jawa

Cara membuat:
1. Bersihkan cumi dari tinta dan plastik yang ada di punggungnya, lalu kerat-kerat namun jangan sampai putus.
2. Masukkan air asam jawa dan garam, remas-remas hingga keset. Cuci kembali dan tiriskan agar airnya turun.
3. Tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan salam, lengkuas, kecap manis, gula merah, lalu beri sedikit air. Biarkan hingga bumbunya mengental.
4. Baluri cumi dengan bumbu halus, diamkan selama 15 menit.
5. Panggang cumi hingga matang. Akan lebih nikmati jika di panggang di teflon.
6. Sajikan.

2. Gurami bakar pedas manis spesial.

foto: Instagram/@deviirwantari

Bahan:
- 1 ekor ikan gurami berukuran sedang (400-500 gr)
- 8 butir kemiri, haluskan
- 5 cm kunyit, haluskan
- 6 siung bawang merah, haluskan
- 5 siung bawang putih, haluskan
- 7 buah cabai rawit, haluskan
- Garam secukupnya
- Gula secukupnya
- 1 buah jeruk nipis, peras airnya
- 5 sdm kecap manis
- Merica secukupnya, haluskan

Cara membuat:
1. Bersihkan ikan lalu buang kotoran dan sisik pada gurami. Tiriskan sebentar agar air berkas cucian berkurang.
2. Lumuri ikan gurami dengan garam dan merica, lalu diamkan selama beberapa menit agar bumbu meresap.
3. Bakar ikan gurami hingga setengah matang dengan arang atau api kecil.
4. Angkat ikan lalu lumuri lagi dengan bumbu lain yakni kunyit, bawang merah, bawang putih, kemiri, air jeruk nipis, cabai, dan sedikit gula.
5. Bakar lagi sambil terus dibolak-balik hingga matang. Jangan lupa olesi kecap manis pada tubuh ikan dan bakar sampai daging ikan matang sempurna.
6. Jika sudah matang, angkat lalu sajikan pada piring saji.

3. Ayam bakar bumbu pedas.

foto: Instagram/@yzmalicious

Bahan:
- 1 kg daging ayam, potong-potong
- 3 batang serai, memarkan
- 2 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- Air jeruk nipis secukupnya
- 1 liter air untuk merebus daging ayam
- Minyak goreng secukupnya

Bumbu pedas:
- 10 buah cabai merah
- 5 buah cabai rawit
- 1 buah tomat
- 2 siung bawang putih
- 1 siung bawang merah
- 1,5 sdt gula merah
- 1 sdt terasi, goreng dan hancurkan
- Gula pasir, garam, dan merica bubuk secukupnya

Bahan dihaluskan:
- 6 siung bawang putih
- 10 siung bawang merah
- 3,5 butir kemiri, sangrai
- Lengkuas ukuran 1,5 ruas jari
- Jahe ukuran 1 ruas jari
- Gula pasir, garam, dan merica bubuk secukupnya

Cara membuat:
1. Panaskan minyak goreng secukupnya untuk menumis.
2. Tumis bahan yang telah dihaluskan hingga harum.
3. Tambahkan bumbu pedas, daun salam, daun jeruk, dan serai. Tumis hingga semua matang.
4. Tuangkan air dan masukkan daging ayam, masak hingga daging ayam matang dan airnya mengering.
5. Siapkan panggangan.
6. Bakar ayam hingga berwarna kecokelatan. Jangan lupa tambahkan kecap dan bumbu pedas agar rasanya lebih nikmat.
7. Sajikan.

4. Kepiting bakar kecap pedas.

foto: Instagram/@artdenthe

Bahan:
- 1 kg kepiting ukuran sedang
- 5 sdm kecap manis
- 5 sdm saus tiram
- Gula merah
- Garam
- Kaldu jamur
- Merica
- 2 sdt minyak
- 2 sdt margarin
- Cabai sesuai selera
- 8 siung bawang putih

Cara membuat:
1. Rebus kepiting hingga berwarna merah bersama 2 siung bawang untuk menghilangkan bau. Angkat dan tiriskan.
2. Masukkan minyak, mentega, dan geprekan bawang putih. Tumis hingga harum. Masukkan kecap, saus tiram, ulekan cabai, gula merah, merica, kaldu jamur, dan sedikit air rebusan sisa kepiting. Masukkan kepiting dalam bumbu, oseng-oseng sampai tercampur rata.
3. Siapkan teflon untuk membakar. Untuk pelengkap, kamu bisa siapkan jagung dan buncis yang telah di sayur sebagai pendamping kepiting bakar kecap pedas ini.
4. Sajikan.

5. Bakso bakar pedas.

foto: Instagram/@baksojuraganofficial

Bahan:
- 30 buah bakso ayam
- 10 tusuk sate
- Bawang goreng secukupnya

Bumbu:
- 2 siung bawang putih, haluskan
- 3 sdm saus tomat
- 3 sdm saus sambal
- 2 sdm kecap manis
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm gula merah
- 1/4 sdt merica bubuk

Cara membuat:
1. Tusuk bakso menggunakan tusuk sate masing-masing 3 butir, sisihkan.
2. Campur semua bumbu, aduk rata kemudian lumuri bakso dengan bumbu. Diamkan selama 15 menit sampai bumbu meresap.
3. Panggang bakso sampai matang di wajan anti lengket, sambil sesekali diolesi sisa bumbu.
4. Angkat, taburi dengan bawang goreng. Sajikan hangat.

6. Balado terong bakar pedas.

foto: Instagram/@intanpurnamasari81

Bahan:
- 2 buah terong, belah dua memanjang dan potong masing-masing menjadi tiga bagian
- 1/2 sdt garam
- 100 ml air

Bumbu halus:
- 10 buah cabai merah keriting
- 5 buah cabai rawit atau sesuai selera
- 8 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1 buah tomat merah
- 1 1/2 sdt terasi bakar
- 1/4 sdt garam
- 1/2 sdt gula merah

Cara membuat:
1. Rendam terong di air garam beberapa saat. Tiriskan dan bakar di teflon atau wajan hingga matang.
2. Haluskan bumbu halus. Tumis hingga harum dan matang. Beri sedikit air agar tidak kering, kurang lebih 50-100 ml air.
3. Masukkan terong, masak sebentar hingga meresap. Uji rasa hingga rasanya sesuai dengan selera. Matikan api.
4. Terong bakar sambal balado siap disajikan.

7. Nasi bakar cakalang pedas.

foto: Instagram/@nasibakarbunia

Bahan:
- 450 gr nasi putih
- Daun pisang sebagai pembungkus
- 4 sdm minyak sayur
- 2 batang serai, iris kasar
- 4 lembar daun jeruk purut
- 2 lembar daun salam
- 20 helai daun kemangi
- 200 gr daging ikan cakalang asap, suwir-suwir

Bumbu halus:
- 5 buah cabai merah besar
- 5 buah cabai rawit merah
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1/2 sdt merica butiran
- 1 sdt terasi goreng
- 2 sdt garam

Pelengkap:
- Timun
- Kemangi

Cara membuat:
1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum dan matang.
2. Tambahkan daun jeruk, daun salam, dan serai. Aduk hingga layu.
3. Masukkan cakalang suwir lalu aduk hingga tercampur rata.
4. Tambahkan nasi putih dan daun kemangi lalu aduk rata.
5. Bagi adonan nasi menjadi 3 bagian.
6. Ambil 2 lembar daun pisang, bungkus nasi membentuk bulat panjang lalu semat kedua sisinya menggunakan lidi.
7. Panaskan wajan datar, panggang bungkusan pepes hingga daunnya kering lalu angkat.
8. Sajikan hangat dengan timun dan kemangi agar lebih wangi.

8. Iga bakar pedas manis teflon.

foto: Instagram/@lenny_odelia_tan

Bahan:
- 1/2 kg iga sapi
- 6 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- Cabai merah sesuai selera
- Cabai rawit merah sesuai selera
- Kecap secukupnya
- Garam secukupnya
- Lada bubuk secukupnya
- Ketumbar secukupnya
- Gula merah secukupnya
- Penyedap rasa secukupnya

Cara membuat:
1. Rebus iga sapi sekitar 1 jam agar dagingnya empuk. Tiriskan.
2. Blender bawang putih, bawang merah, cabai rawit, dan cabai merah.
3. Tumis bumbu yang telah di blender, kemudian tambahkan ketumbar, garam, gula merah, penyedap rasa, kecap, lada bubuk, tumis hingga harum.
4. Koreksi rasa. Setelah itu masukkan iga sapi dan campurkan hingga merata dan tambahkan sedikit air lalu tutup hinga air mengering.
5. Setelah air mengering, tambahkan taburan bawang goreng dan sajikan.

9. Sosis bakar super pedas.

foto: Instagram/@resep.sbm

Bahan:
- 20 buah sosis
- Mentega secukupnya

Saus oles:
- 4 buah cabai merah
- 4 buah cabai rawit merah
- 8 buah cabai rawit hijau
- 1 sdt lada bubuk
- 1/2 keping gula merah
- 4 sdm kecap manis
- 2 sdm saus tomat
- 2 sdm saus cabai
- Garam secukupnya
- Mayonaise secukupnya

Cara membuat:
1. Campurkan semua bahas saus oles, lalu blender.
2. Tusuk sosis dengan tusukan satai, lalu sayat-sayat.
3. Oleskan mentega, bakar. Bolak-balik sosis jika sudah mulai berwarna kecokelatan dan jika sayatan sudah membelah.
4. Oleskan saus oles pedas, bakar kembali sambil dibolak-balik. Ulangi proses sebanyak 2-3x agar saus oles lebih meresap.
5. Angkat. Sajikan dengan saus tomat, saus cabai, dan mayonaise.

10. Sate cumi bakar pedas.

foto: Instagram/@jogjakakilima

Bahan:
- 24 ekor cumi-cumi padi ukuran kecil
- 1/4 sdt garam
- 1 sdm air jeruk nipis
- 3-4 sdm minyak goreng
- 12 tusuk satai

Bumbu halus:
- 8 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 6 buah cabai merah
- 6 buah cabai rawit
- 1 cm kunyit
- 1 cm jahe
- 1 1/2 sdt garam
- 2 sdt gula pasir
- 1 buah tomat

Cara membuat:
1. Bersihkan cumi-cumi, lepaskan kepala dari badannya, cuci bersih lalu olesi dengan campuran garam dan air jeruk nipis. Sisihkan selama 15 menit.
2. Campur minyak dengan bumbu halus, aduk. Tusuk cumi-cumi dengan tusukan satai, 2 ekor setiap tusuknya berikut kepala cumi-cumi di paling akhir. Oleskan bumbu halus berminyak pada cumi-cumi.
3. Panaskan pemanggang satai. Panggang satai sambil dibolak-balik agar matangnya merata, sambil sesekali diolesi campuran bumbu.
4. Setelah matang dan bumbu agak mengering, angkat dan hidangkan.

11. Udang bakar pedas.

foto: Instagram/@hobimasak.id

Bahan:
- 300 gr udang ukuran sedang
- 1 bungkus kecil santan instan
- Jerk nipis/asam cuka
- Lidi tusuk satai

Bumbu:
- 1 sdm lengkuas halus
- 1/2 sdm jahe halus
- 3 buah kemiri halus
- 1 sdm cabai merah keriting halus
- 3 siung bawang putih, haluskan
- 5 siung bawang merah, haluskan
- 1/3 sdt kunyit halus
- Garam secukupnya
- Daun jerk
- Daun salam
- Serai
- Minyak goreng

Cara membuat:
1. Bersihkan udang dengan membuang ruas kepala, beri jeruk nipis dan garam.
2. Tumis bumbu, masukkan daun-daun, setelah harum masukkan santan dan garam secukupnya. Aduk hingga agak kental.
3. Matikan tumisan. Masukkan 1/2 perasan jeruk nipis atau 1 sdm asam cuka.
4. Susun udang di tusukan satai, lumuri dengan bumbu. Diamkan selama 30 menit.
5. Siapkan tempat untuk membakar udang.
6. Bakar udang sambil dibolak-balik, tunggu sampai matang.
7. Sajikan.

12. Sate usus pedas bakar.

foto: Instagram/@doyancooking

Bahan:
- 1/2 kg usus ayam
- 1 batang sereh
- 1 helai daun salam
- 1 saset kecap
- Air secukupnya

Bumbu celup:
- 3 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 ruas kunyit
- 2 butir kemiri
- 4 buah cabai rawit merah
- Sedikit ketumbar
- Sedikit merica

Cara membuat:
1. Bersihkan usus, tiriskan, dan rebus sebentar saja.
2. Haluskan bumbu, tumis sampai harum, masukkan air, sereh, dan daun salam. Tunggu hingga mendidih. Masukkan penyedap rasa dan kecap, tunggu sampai matang dan rasanya pas.
3. Iris usus dan tusuk dengan tusukan satai.
4. Celup usus ke bumbu dan mulailah panggang. Bolak-balik usus dengan sesekali di celup ke bumbu atau diolesi dengan bumbu.
5. Tunggu hingga matang, angkat dan sajikan.

13. Sate ayam bumbu pedas.

foto: Instagram/@resepwenak23

Bahan:
- 250 gr dada ayam
- 3 sdm kecap manis
- 1 sdm gula merah
- 200 gr kacang tanah, sangrai dan haluskan
- 200 ml air

Bumbu halus:
- 10 buah cabai rawit
- 3 buah kemiri sangrai
- 3 siung bawang putih
- 2 siung bawang merah

Cara membuat:
1. Siapkan semua bahan.
2. Potong daging ayam membentuk dadu. Setelah itu cuci sampai bersih dan tiriskan.
3. Bacem daging ayam yang sidah di potong, beri garam dan jeruk nipis selama kurang lebih 15 menit.
4. Tusuk daging ayam menggunakan tusukan satai, sisihkan. Kemudian tumis bumbu halus sampai baunya halus. Masukkan air dan aduk hingga rata.
5. Setelah itu masukkan kacang yang sudah diblender. Kemudian tambahkan gula merah, kecap manis, gula, garam, penyedap rasa. Aduk hingga rata dan koreksi rasa.
6. Bacem daging ayam yang sudah ditusuk lidi dengan 3 sdm bumbu kacang dan 1 sdm kecap manis.
7. Diamkan sampai bumbu mresap dengan baik ke daging dengan waktu kurang lebih 45-1 jam.
8. Bakar sate yang sudah disiapkan. Tunggu hingga matang dan berwarna cokelat.
9. Siapkan bumbu kacang. Beri cabai rawit, lontong, acar timun, dan bawang merah sebagai pelengkap satai.
10. Sajikan.

14. Chicken char siu bakar pedas.

foto: Instagram/@melissa_liauw

Bahan:
- 500 gr dada/paha ayam boneless
- 1/2 sdt angkak, rendam dengan air panas
- 3 sdm penuh saus charsiu
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdt merica bubuk
- 3 sdm gula pasir
- 2 cm jahe
- 1 sdm minyak wijen
- 3 siung bawang putih

Cara membuat:
1. Masukkan semua bumbu dalam blender, proses sampai halus.
2. Lumuri daging dengan bumbu halus. Marinasi selama minimal 3 jam atau semalaman dengan wadah tertutup, simpan dalam lemari es.
3. Panggang di atas teflon yang sudah diberi minyak goreng sedikit. Panggang hingga permukaannya matang sembari diberi bumbu marinasi lalu potong-potong.
4. Setelah dipotong-potong, panggang kembali hingga matang.
5. Sajikan selagi hangat.

15. Bebek bakar pedas non MSG.

foto: Instagram/@bebekeomaris

Bahan:
- 1 ekor bebek
- 2 buah jeruk nipis
- 25 biji cabai rawit
- 5 buah cabai merah
- 2 sdt ketumbar sangrai
- 2 butir kemiri
- 2 sdt asam jawa
- 5 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 2 lembar daun jeruk
- 1 sdt merica bubuk
- 1 ruas pala
- 1 sdt gula jawa
- 2 sdm kecap manis
- 1 sdm margarin
- Gula dan garam secukupnya

Cara membuat:
1. Cuci bersih bebek dan presto sampai empuk
2. Haluskan semua bumbu.
3. Panaskan wajan, masukkan minyak, tumis bumbu hingga harum.
4. Masukkan bebek yang sudah empuk beserta air kaldunya. Tunggu meresap, masukkan kecap, gula, dan garam, kemudian koreksi rasa. Tunggu sampai kuah menyusut dan siapkan teflon.
5. Olesi bebek dengan margarin, lalu bakar. Jika telah dibakar, bebek bisa disiram dengan kuah pedas.
6. Sajikan.

Mgg: Ricka Milla Suatin