Brilio.net - Ayam goreng adalah salah satu menu yang selalu berhasil menggugah selera. Sebelum melihat wujudnya, aroma yang keluar dari ayam goreng saja sudah membuat perut keroncongan. Perpaduan rempah yang digunakan membuat ayam goreng memiliki aroma yang khas. Belum lagi dengan adanya tekstur krispi yang melekat pada ayam. Hmm, rasanya lidah nggak pernah bosan deh untuk terus mencicipi sajian ayam goreng.
Selain dinikmati para pencinta ayam, sajian ini juga jadi andalan untuk banyak ibu-ibu di rumah. Yaps, dibandingkan daging sapi, daging ayam lebih mudah dan lebih cepat untuk diolah. Sehingga nggak perlu waktu lama untuk menyajikan menu andalan keluarga.
-
18 Resep kreasi ayam kremes sederhana, gurih, dan nikmat Mudah membuat ayam kremes sesuai selera.
-
Masak lauk apa hari ini? Berikut 11 resep ayam goreng lezat, gurih, dan mudah dibuat Lauk simpel yang disukai banyak orang.
-
Masak ayam apa ya hari ini? Berikut 11 resep masakan dari ayam kampung, lezat, sederhana, mudah dibuat Rasa gurih dan tekstur dagingnya bikin nambah nasi terus.
Nah, tapi menu ayam goreng nggak sekadar yang itu-itu saja lho. Ada banyak kreasi menu ayam goreng ala rumahan yang bisa kamu coba. Penasaran kan seperti apa saja? Simak yuk dalam ulasan brilio.net dari berbagai sumber, Rabu (26/5), berikut ini.
1. Ayam goreng sederhana.
foto: Instagram/@foodishpedia
Bahan:
- 1 ekor ayam pejantan, potong 4 bagian
- 500 ml air
- 1 sdt garam
- 2 sdt kaldu ayam
- 2 serai
- sdt gula pasir
Ayam Kukus Sambal Rempah
Bumbu:
- 6 bawang merah
- 5 bawang putih
- 6 kemiri
- 4 cm kunyit
- 1 sdt ketumbar
- 1 cm jahe
- 2 cm lengkuas
Cara membuat:
- Rebus bumbu, ayam dan air dengan api kecil, usahakan ayam terendam.
- Ungkep ayam dengan api kecil hingga bumbu meresap dan kuah menyusut. Kemudian cek rasa.
- Angkat dan tiriskan.
- Goreng ayam sebentar.
2. Ayam goreng wijen krispi.
foto: Instagram/@linda.ljf
Bahan:
- 1 Ekor ayam, potong menjadi 24/32 (kulit jangan di buang )
Bumbu marinasi:
- 1/2 sdt bubuk bawang putih
- 1 sdt kaldu bubuk
- 5 sdm kecap asin
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1 sdt minyak wijen
(Marinasi kurang lebih 1 jam)
Bahan tepung:
- 4 sdm tepung maizena
- 1 sdm tepung putri
- 1 sdt baking powder
- 1-2 sdm wijen
Cara membuat:
- Aduk rata bahan tepung, kemudian campurkan pada ayam yang telah dimarinasi.
- Remas-remas ayam sampai tepung tercampur rata.
- Goreng dengan api sedang.
3. Ayam goreng lengkuas.
foto: Instagram/@tsaniwismono
Bahan:
- 1 ekor ukuran sedang, potong 8 bagian
- 2 lembar daun salam
- 1 batang serai, simpulkan
- 1 potong besar lengkuas (250 gram), parut
- 500 ml air
Bumbu halus:
- 5 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 sdt ketumbar
- 1 ruas kunyit, bakar
- 3 butir kemiri
- Garam secukupnya
Cara membuat:
- Masukkan ayam, bumbu halus, air, dan bumbu-bumbu lainnya dalam panci.
- Campur rata, masak dengan api kecil sampai ayam empuk dan bumbu meresap. Untuk disimpan, pisahkan ayam untuk satu kali hidang tiap wadahnya.
- Panaskan minyak, goreng ayam sampai keemasan.
- Goreng bumbu lengkuasnya secara terpisah agar tidak gosong. Angkat dan tiriskan, siap disajikan dengan sambal dan lalapan.
4. Ayam kremes.
foto: Instagram/@hartatitrifena
Bahan:
- 1 ekor ayam kampung, potong menjadi 4
- 2 batang serai geprek
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 2 ruas lengkuas geprek
- 1000 ml air (1 santan instan kecil + air)
Bahan bumbu halus:
- 7 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 4 buah kemiri
- 1 sm ketumbar
- 1 ruas kunyit
- Kaldu ayam bubuk
- Gula
- Garam
Bahan kremesan:
- 200 ml air ungkepan ayam
- 100 ml santan instan kental
- 125 gram tepung sagu (bukan tapioka)
- 2 sm tepung beras
- 1 butir telur
- 1/2 st baking powder double acting (BPDA)
- 2 siung bawang putih haluskan
- Kaldu ayam bubuk (optional)
Cara membuat:
- Presto ayam dengan air santan dan bumbu-bumbu selama kurang lebih 25-30 menit, biarkan dingin, angkat.
- Saring sisa air rebusan ayam untuk membuat adonan kremesan.
- Untuk adonan kremesan, campur dan aduk rata semua bahan kecuali BPDA.
- Panaskan minyak yang banyak. Celupkan ayam di adonan kremesan, goreng sampai kekuningan, angkat, tiriskan.
- Sisa adonan kremesan beri BPDA, aduk rata (BPDA dimasukkan sesaat akan digoreng).
- Pastikan minyak benar-benar panas. Aduk adonan sampai tidak ada endapan.
- Ambil adonan 1 sendok sayur, tuang agak tinggi (sekitar 30 cm) dengan gerakan memutar, adonan akan menyebar.
- Setelah agak kokoh, lipat, goreng sampai kecokelatan/kering, angkat, tiriskan.
- Biarkan dingin, masukkan toples, tutup rapat agar awet renyahnya.
- Sajikan ayam goreng dengan kremesan, lalapan dan sambal.
5. Ayam serundeng.
foto: Instagram/@dapurliza
Bahan:
- 500 gram paha ayam
- 4 siung bawang putih
- 6 siung bawang merah
- 4 cm jahe
- 3 cm kunyit
- 2 batang serai, memarkan
- 2 lembar daun salam
1/2 butir kelapa parut
- 2 sdm lengkuas parut
- 1 sdm garam
- 200 ml air
- Kaldu bubuk
Cara membuat:
- Haluskan bawang putih, bawang merah, jahe dan kunyit, lalu tambahkan l kaldu bubuk.
- Lumuri ayam dengan bumbu halus. Tambahkan lengkuas parut, serai yang telah dimemarkan, daun salam, garam dan air. Ungkep selama 15 menit.
- Masak ayam yang telah diungkep, lalu masukkan kelapa parut. Aduk dan masak hingga matang.
- Setelah matang, pisahkan ayam dan kelapa parut.
- Goreng kelapa parut terlebih dahulu, sambil terus diaduk. Setelah setengah kering, angkat dan tiriskan.
- Goreng ayam hingga kuning keemasan, tiriskan lalu lumuri kelapa parut selagi ayam panas supaya menempel. Ayam serundeng siap untuk disajikan.
6. Ayam geprek sambal korek.
foto: Instagram/@iyuniez82
Bahan:
- 1 kg ayam, potong-potong
- 1 butir Telur utuh
- 500 gram terigu cakra (adonan kering)
- 250 gram terigu segitiga (adonan basah/pencelup)
- 5 sdm maizena
- 6 siung bawang putih cincang halus
- secukupnya jeruk nipis
- 1 sdt baking powder
- 1/4 sdt lada bubuk
- 1/2 sdt penyedap jamur
- 1 sdt garam
- 1 sdm saus tiram
- 1/2 sdt gula (optional)
- secukupnya air es
Bahan sambal:
- 20 butir cabe rawit
- 10 butir cabe merah
- 2 siung bawang putih
- secukupnya minyak sayur
- secukupnya garam, gula, penyedap
Cara membuat:
- Beri potongan ayam dengan jeruk nipis dan garam.
- Lumuri ayam dengan setengah bagian bawang putih yang sudah dicincang halus tadi, tambahkan lada bubuk sedikit, saus tiram, garam, gula dan penyedap jamur. Lalu simpan semalam di kulkas supaya bumbu meresap dan ayam empuk.
- Bahan pencelup: terigu telur dan air es kocok sampai adonan kental jangan encer, beri sedikit garam lalu aduk sampai rata.
- Bahan kering: terigu cakra, maizena, bawang putih cincang, lada bubuk, baking powder, garam dan penyedap jamur diaduk sampai rata.
- Siapkan ayam yang sudah dibumbui dan disimpan dalam kulkas lalu celup ke dalam adonan kering sampai rata seluruh permukaan ayam tertutup bahan kering.
- Setelah rata semua celupkan ke dalam adonan basah sampai rata, lalu celupkan lagi ke dalam adonan kering, lalu goreng di minyak panas hingga ayam terendam.
- Goreng dengan api kecil selama 15 menit sampai berwarna golden brown dan bunyi berisiknya hilang. Angkat dan sisihkan.
- Untuk membuat sambal korek, haluskan semua bahan sambal jangan terlalu halus, sisihkan.
- Panaskan minyak bekas menggoreng ayam sampai benar-benar panas.
- Setelah minyak panas siramkan ke atas sambal yang sudah di haluskan tadi sambil terus di aduk rata.
- Siapkan ayam di piring, penyet /tekan ayam memakai ulekan kayu sampai remuk lalu siram sambal korek di atasnya.
- Ayam goreng geprek crispy siap dihidangkan.
7. Ayam goreng ketumbar.
foto: Instagram/@resepmasakannusantara__
Bahan:
- 1 kg ayam, potong-potong
Bumbu:
- 7 siung bawang putih, parut
- 4 sdm ketumbar bubuk
- 4 sdm gula merah
- 1/2 buah jeruk nipis
- 2 sdm kecap asin
- 1 sdm garam secukupnya
- 1 sdm tepung sagu
Cara membuat:
- Beri potongan daging ayam dengan perasan jeruk nipis, kecap asin, bawang putih, gula merah, ketumbar bubuk, garam dan tepung sagu.
- Aduk rata. Marinasi kemudian simpan di kulkas semalaman.
- Goreng ayam pada minyak yang telah dipanaskan dengan api kecil.
- Goreng sampai ayam matang dan kecoklatan, angkat dan sajikan.
8. Ayam goreng bawang putih.
foto: Instagram/@lilyminarosa
Bahan:
- 1 ekor ayam, potong kecil
- 6 bawang putih, haluskan
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap asin
- Secukupnya garam dan lada
- 12 bawang putih kating utuh dengan kulit nya, cuci bersih, geprak (jangan sampai terlalu hancur)
Bahan pelapis:
- 100 gram tepung maizena
Cara membuat:
- Campur ayam dengan bawang putih halus, saus tiram, kecap asin, garam, lada, remas-remas sampai rata. Diamkan selama minimal 30 menit.
- Panaskan minyak, balur ayam dengan tepung maizena (tipis-tipis saja).
- Kemudian goreng bersama bawang putih utuh yang sudah digeprak. Goreng sampai ayam matang. Sajikan.
9. Ayam goreng tepung renyah.
foto: Instagram/@fashion_uniq
Bahan:
- 1 ekor ayam, potong-potong
- 1 sdm tepung maizena
- 1 butir telur
- 5 siung bawang putih, haluskan
- 5 sdm tepung terigu
- garam, merica, dan penyedap rasa secukupnya
Cara membuat:
- Lumuri daging ayam dengan bawang putih, merica, penyedap rasa, dan garam. Dinginkan di dalam lemari es selama 1 jam.
- Masukkan tepung terigu dan maizena ke dalam wadah. Tuang kaldu bubuk ayam dan beri merica secukupnya.
- Kocok telur, beri sedikit garam. Masukkan ayam. Lalu lumuri dengan tepung, balut sambil dicubit-cubit agar krispi.
- Goreng ayam di dalam minyak panas, tiriskan.
10. Ayam goreng bacem.
foto: Instagram/@jogjaculinary
Bahan:
- 8 potong ayam
- 1 sdm gula pasir
- 5 lembar daun salam
- 2 ruas lengkuas
- 1 liter air kelapa
- 70 gram gula merah
- 1 sdm asam jawa, larutkan dengan 100 ml air panas
- 5 sdm kecap manis
- 1 genggam kulit bawang merah
- garam
- minyak goreng
Bumbu halus:
- 1 1/2 sdt ketumbar
- 3 siung bawang putih
- 7 siung bawang merah
Cara membuat:
- Masukkan air kelapa ke dalam panci. Beri gula merah iris, gula pasir, tuang larutan air asam jawa, kecap manis, kulit bawang merah, dan garam, aduk rata.
- Masukkan ayam. Masak hingga air mengering. Angkat ayam dan tiriskan.
- Goreng ayam hingga berubah warna cokelat keemasan.
11. Ayam goreng balado.
foto: Instagram/@hilmi_fitriani87
Bahan:
- 500 gram daging ayam potong, cuci bersih
-1 buah jeruk nipis
Bumbu halus:
- 4 siung bawang putih
- 1 sdt ketumbar
- 4 siung bawang merah
- 1 sdt garam
- 1 cm jahe
- 1 ruas kunyit
Bumbu balado halus:
- 3 buah cabai merah
- 10 buah cabai rawit merah
- 3 cabai keriting
- 1 sdm gula merah, sisir
- 2 siung bawang putih
- 1 sdm gula pasir
- minyak secukupnya
- 1 sdt garam
Cara membuat:
- Kucuri ayam dengan jeruk, diamkan selama 10 menit. Bilas hingga bersih.
- Ungkep ayam dengan bumbu ungkep yang sudah dihaluskan. Tuang air secukupnya lalu masak hingga matang.
- Goreng ayam sampai kering kecokelatan, tiriskan.
- Tumis bumbu balado. Masukkan ayam goreng. Aduk rata.
12. Ayam goreng mentega.
foto: Instagram/@icha.irawan
Bahan:
- 1 ekor ayam, potong kecil-kecil
Bumbu rendam/marinasi:
- 3 siung bawang putih, haluskan
- 2 cm jahe geprek
- 2 sdm kecap inggris
- 1 sdt garam
- air secukupnya
Bumbu:
- 3 siung bawang putih cincang halus
- 1 bawang bombai iris kasar
- 1 batang daun bawang, iris
- 1 sdm minyak goreng
- 4 sdm kecap manis
- 3 sdm kecap inggris
- 1 sdt kecap asin
- 1/2 sdt gula pasir
- 2 sdm mentega
- 2 buah jeruk limau untuk perasan
Cara membuat:
- Cuci bersih ayam, potong kecil sesuai selera, peraskan jeruk lemon di ayam mentah, bilas.
- Bumbui ayam dengan bumbu rendam/marinasi minimal 30 menit di dalam kulkas.
- Goreng ayam sampai matang, tiriskan.
- Tumis bawang putih sampai wangi dengan mentega dan minyak, masukkan bawang bombai, kecap manis, kecap inggris, dan kecap asin.
- Aduk-aduk lalu masukkan ayam, jeruk nipis, aduk sebentar tambahkan daun bawang. Koreksi rasa, angkat dan sajikan.
13. Steak ayam.
foto: Instagram/@pawone_rini
Bahan steak:
- 300 gram fillet ayam
- 3 siung bawang putih
- 2 butir telur
- 2 sdm tepung tapioka
- 1/2 sdt lada bubuk
- 1/2 sdt garam
- 1 sdt kaldu jamur
Bahan saus:
- 2 siung bawang putih, geprek cincang halus
- 1/2 buah bawang bombai, cincang halus
- 1 sachet saus lada hitam
- 1/2 sdm saus tiram
- 1/2 sdm saus tomat
- 1/2 sdm kecap asin
- 1/2 sdt kaldu jamur
- 1/4 sdt lada bubuk
- 1/2 sdt maizena, larutkan dengan sedikit air
- 200 ml air
Cara membuat:
- Chopper fillet ayam dan bawang putih hingga halus. Tuang ke wadah. Tambahkan tapioka, garam, lada dan kaldu jamur. Aduk rata. Terakhir masukkan telur. Aduk hingga benar-benar rata.
- Panaskan pan anti lengket. Beri secukupnya minyak goreng. Ambil 3 sdm adonan ayam, dadar di pan. Bila sudah kuning kecoklatan, balik dan masak hingga kuning kecokelatan. Angkat.
- Untuk membuat saus, tumis bawang putih dan bawang bombai hingga harum. Tambahkan air. Masukkan saus lada hitam, saus tiram, saus tomat, kecap asin, lada bubuk dan kaldu bubuk. Aduk rata dan biarkan mendidih.
- Tuang larutan maizena. Aduk rata dan mengental. Matikan api.
- Sajikan steak di atas piring dengan saus lada hitam.
14. Yangnyeom tongdak (ayam pedas ala Korea).
foto: Instagram/@chichiwiranata
Bahan:
- 250 gram sayap ayam/ayam fillet
- 2 sdm tepung terigu
- 2 sdm tepung beras
- 1 sdm tepung tapioka
- 1 sdt lada bubuk
- 1 sdt garam
- 2 butir telur
Bahan saus :
- 3 siung bawang putih, haluskan
- 3 sdm saus gochujang
- 1 sdm saus tomat
- 1 sdm madu
- 1 sdm kecap asin
- 1 sdm perasan air jeruk nipis
- Air secukupnya
Caranya membuat:
- Dalam wadah, campur bahan tepung, lada dan garam. Lalu masukkan telur, aduk rata. Bila dirasa adonan kurang basah, bisa tambah sedikit air.
- Masukkan ayam yang sudah dipotong-potong ke dalam adonan, aduk hingga seluruh bagian ayam terbalur dengan adonan.
- Kemudian goreng ayam hingga matang kecokelatan, tiriskan.
- Campur semua bahan saus dalam wadah mangkuk.
- Panaskan sedikit minyak goreng, tumis bahan saus tadi sebentar hingga mengental.
- Setelah mengental, masukkan ayam. Aduk merata. Angkat.
- Sajikan dengan taburan wijen sangrai.
15. Crispy popcorn chicken.
foto: Instagram/@susan_gracia.
Bahan:
- 500 gram ayam fillet, potong dadu
Bahan pelapis kering:
- 2 cup tepung terigu
- 1 Sdm tepung tapioka
- 1/2 sdt bawang putih bubuk
- 1/2 sdt lada
- 1/4 sdt kayu manis bubuk
- 1/2 sdt cengkih tumbuk
- 1/4 sdt pala bubuk
- 1 bks kaldu bubuk
Bahan rendaman:
- Yoghurt/susu
Cara membuat:
- Tuang semua bahan pelapis kering ke wadah yang ada tutupnya, aduk rata lalu masukkan potongan ayam, tutup dan kocok wadahnya sampai ayam terlapis dengan rata.
- Lalu rendam potongan ayam dalam bahan rendaman selama 15 menit. Kemudian saring ayam.
- Kemudian masukkan lagi, potongan ayam dalam wadah yang berisi tepung pelapis, kocok wadahnya kembali sampai semua potongan ayam terlapisi dengan rata. Tiriskan ayam dari tepung.
- Goreng dengan minyak panas hingga berubah warna menjadi kecokelatan, angkat kemudian tiriskan.