Brilio.net - Tempe campur ikan tuh makanan yang gampang banget bikinnya, tapi rasanya bisa bikin lidah ketagihan. Bayangin saja, perpaduan tempe dengan daging ikan yang lembut, ditambah bumbu-bumbu khas Indonesia yang nendang. Dijamin deh, sekali nyoba langsung jatuh cinta. Yang paling asyik, bahan-bahannya gampang didapat dan nggak bikin kantong jebol.

Cara bikinnya juga nggak ribet kok. Tinggal potong-potong tempe dan ikan sesuai selera, terus tumis bareng bumbu seperti bawang merah, bawang putih, cabai, sama lengkuas. Tambahin daun salam dan serai biar aromanya makin sedap. Nah, kalau sudah matang, siap deh disantap bareng nasi hangat. Buat yang suka pedas, bisa tambahin cabai rawit biar makin nampol.

Yang paling oke dari masakan ini tuh bisa jadi pilihan pas lagi bingung mau masak apa. Selain sehat karena ada protein dari ikan dan tempe, rasanya juga bisa disesuaikan sama lidah masing-masing. Mau dibumbuin pakai kecap manis juga bisa, atau ditambahin sedikit santan biar creamy.

Pokoknya, resep ini cocok banget buat kamu yang pengen masak yang enak tapi nggak mau ribet. Yuk, coba bikin di rumah! Berikut resepnya seperti BrilioFood dari berbagai sumber, 13 resep olahan tempe campur ikan, enak, sederhana, dan mudah dibuat, Sabtu (17/8)

1. Tempe teri masak santan.

foto: Instagram/@wulanfoods

Bahan:
- Tempe, potong dadu
- Ikan teri secukupnya

Bumbu:
- 5 siung bawang putih
- 8 siung bawang merah
- 2 butir kemiri
- Cabai rawit secukupnya, potong serong
- Garam
- Gula pasir
- Penyedap rasa secukupnya
- Lengkuas
- Daun salam
- Santan kotak kecil
- Air secukupnya
- Minyak untuk menumis

Cara membuat:
1. Panaskan minyak, tumis bumbu hingga harum, lalu masukkan tempe dan teri, aduk-aduk.
2. Kemudian tambahkan air secukupnya.
3. Lalu masukkan lengkuas dan daun salam.
4. Masak hingga mendidih, kemudian masukkan santan. Masak hingga matang, koreksi rasa dan sajikan.

2. Tuna asap bumbu rujak.

foto: Instagram/@ocha_chupid

Bahan:
- 3 tusuk tuna asap, 1 tusuk berisi 3-4 potong
- 1/2 papan tempe, potong kotak-kotak, goreng setengah matang
- 1 ikat kecil blalo atau bunga bawang, potong-potong
- 500 ml santan

Bumbu halus:
- 4 siung bawang putih
- 8 siung bawang merah
- 3 butir kemiri goreng
- 3 buah cabai merah besar
- 15 buah cabai rawit
- 1 sdt ketumbar bubuk
- 1/4 sdt kunyit bubuk

Bumbu lain:
- 2 buah tomat, iris
- 3 cm lengkuas geprek
- 3 lembar daun salam
- Gula, garam, merica, kaldu bubuk secukupnya

Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus bersama lengkuas dan daun salam hingga harum dan matang, beri air secukupnya tunggu hingga mendidih.
2. Masukkan ikan tuna asap dan tempe, masak sebentar sambil sesekali diaduk.
3. Masukkan santan, bumbui dengan gula, garam, merica, dan kaldu bubuk, koreksi rasanya.
4. Terakhir masukkan potongan tomat dan bunga bawang, masak sebentar lalu angkat dan sajikan.

3. Balado tempe teri dan pete.

foto: Instagram/@gisdamn

Bahan:
- 1 papan tempe, potong-potong dadu, goreng sampai matang
- Segenggam teri, goreng sampai matang
- 3 papan pete, potong-potong ala lalu goreng sampai matang
- Tomat
- 1 ruas lengkuas digeprek
- Garam, gula putih, kaldu bubuk

Bumbu ulek:
- Cabai merah keriting
- Bawang merah
- Bawang putih

Cara membuat:
1. Tumis bumbu ulek dan lengkuas sampai harum, lalu masukan tempe, teri, dan pete.
2. Tambahkan garam, gula, ddan kaldu bubuk.
3. Aduk sampai merata dan koreksi rasa. Matikan kompor dan sajikan.

4. Mangut iwak pe.

foto: Instagram/@ilmiyatusshofa

Bahan:
- Ikan asap pe atau bisa diganti ikan tongkol
- Tahu, belah 2
- Tempe, potong dadu agak besar
- Timun, buang bijinya
- 10 buah rawit merah utuh
- 2 buah cabai ijo besar potong serong
- 3 buah daun salam
- 5 buah daun jeruk
- Lengkuas
- 1 liter santan
- Gula putih, garam, kaldu bubuk

Bumbu halus:
- 5 buah cabai merah besar buang bijinya
- 7 buah cabai merah keriting
- 5 buah cabai rawit merah
- 8 buah bawang merah
- 5 buah bawang putih
- Merica, ketumbar, kunyit, jahe

Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus bersama daun salam, daun jeruk, dan lengkuas sampai harum dan matang.
2. Lalu masukkan santan, ikan, tahu, tempe, cabai utuh, dan cabai rawit.
3. Tambahkan gula, garam, dan kaldu bubuk, masak sampai matang. Jangan lupa koreksi rasa.

5. Teri tempe cabai hijau.

foto: Instagram/@suci_dtania

Bahan:
- 100 gr tempe, potong kotak tipis, goreng agak garing
- 80 gr ikan ter, goreng kering
- 90 gr cabai hijau, ulek kasar
- 5 bawang putih, ulek kasar
- 7 bawang merah, ulek kasar
- Garam, gula secukupnya
- Penyedap

Cara membuat:
1. Tumis bawang hingga harum, masukkan cabai hijau
2. Tumis hingga cabai matang, tambahkan garam dan gula, matikan kompor
3. Lalu masukkan tempe dan teri, aduk rata.

6. Gangan pedas tuna asap.

foto: Instagram/@safiradesyartie

Bahan:
- 1 ekor tuna asap, potong-potong goreng sebentar
- 2 tahu putih, potong dadu
- 2 tempe, potong dadu
- 2 lembar daun salam
- Segengam pete, belah 2
- Garam
- Gula merah
- Kaldu jamur
- Rawit utuh secukupnya
- Larutan fibercreme kental

Bumbu halus:
- 6 siung bawang merah
- 4 siung bawah putih
- 4 Cabai keriting
- Lengkuas
- 2 kemiri

Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus sampai harum, masukkan salam dan cabai utuh tumis-tumis.
2. Masukkan pete tumis sampai layu.
3. Masukkan larutan fibercreme, didihkan
4. Masukkan tahu dan tempe masak sampai matang beri garam, gula, dan kaldu jamur.
5. Tambahkan ikan masak sampai semua matang, angkat taburi bawang goreng sajikan.

7. Tempe remet goreng.

foto: Instagram/@anggalih_r

Bahan:
- 2 papan tempe, remet-remet hancurkan pakai tangan
- 1 batang serai, ambil putihnya, memarkan
- 250 ml air dan 2 sdm fiber cream
- 3 sdm teri
- Segenggam daun kemangi
- Garam , gula, kaldu jamur
- Minyak untuk menumis
- kemangi

Bumbu halus:
- 3 siung bawang putih
- 8 siung bawang merah
- 4 buah cabai merah besar
- 15 buah cabai rawit
- 1 cm kencur

Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus beserta serai hingga harum, masukkan tempe, gosreng beberapa saat, lalu tambahkan air, kalau ada fibercream bisa diberi 2 sdm.
2. Masukkan teri, garam, gula, dan kaldu jamur, aduk rata koreksi rasa, masak hingga bumbu meresap.
3. Masukkan daun kemangi yang sudah dicuci bersih, aduk-aduk lagi hingga kemangi layu.
4. Sajikan.


8. Bothok tempe teri.

foto: Instagram/@as3destarz

Bahan:
- ½ butir kelapa setengah tua, parut kasar
- 150 gr teri jengki, cuci bersih
- 1 papan besar tempe, potong dadu kecil
- 20 cabai hijau keriting, iris serong
- 15 cabai merah rawit gendot, iris serong
- 1 papan pete, kupas, iris-iris
- 2 tomat merah mengkal, potong-potong
- Garam
- Kaldu bubuk jamur

Bumbu halus:
- 7 bawang merah
- 5 bawang putih
- 5 cabai merah keriting
- 3 cabai merah besar
- 2 ruas jari kencur
- 1 bungkus terasi kecil

Cara membuat:
1. Campurkan bumbu halus dengan semua bahan ke dalam wadah, aduk rata.
2. Tes rasa. Bungkus dengan daun pisang.
3. Kukus kurang lebih 30 menit. Angkat dan sajikan.

9. Pindang tempe cabai hijau.

foto: Instagram/@mega_dingding

Bahan:
- Pindang
- 1 papan tempe goreng setengah matang
- 8 bawang merah, iris tipis
- 3 bawang putih, iris tipis
- 7 Cabai hijau, iris serong
- Lengkuas, daun salam
- 1/2 sdt terasi
- Garam, gula secukupnya
- Sedikit air

Cara membuat:
1. Pindang buang kepala, tulang, bersihkan, goreng setengah matang, suwir-suwir.
2. Tumis bawang merah, putih hingga harum.
3. Masukkan cabai, lengkuas, dan daun salam, masak hingga layu, beri sedikit air.
4. Masukkan ikan pindang dan tempe, bumbui.
5. Masak hingga meresap, air menyusut, koreksi rasa dan sajikan.

10. Pindang lombok ijo.

foto: Instagram/@novitrihastuti

Bahan:
- 4 ekor ikan pindang, belah 2 memanjang
- 1/2 papan tempe semangit
- 10 buah cabai hijai besar
- 7 buah blimbing wuluh
- 5 buah cabai hijau keriting
- 6 siung bawang merah
- 3 siung bawan putih
- 1 sachet santan instan 65ml
- 3-4 gelas air
- Daun salam
- Lengkuas
- 2-3 sdt gula merah
- 1 sdt garam
- 1 sdt kaldu jamur

Cara membuat:
1. Belah pindang jadi 2 memanjang. Cuci lalu goreng hingga matang, tiriskan.
2. Iris tempe kotak-kotak. Iris serong cabai hijau dan aneka bawang.
3. Iris tebal blimbing wuluh lalu cairkan santan dengan air sesuai kuah yang diinginkan.
4. Tumis bawang merah, putih sampai harum. Masukkan daun salam dan lengkuas.
5. Masukkan tempe, tumis sampai ada bekas gorengan sedikit. Masukkan cabai tumis sebentar lalu beri santan.
6. Tunggu mendidih, masukkan pindang, blimbing wuluh, gula, garam, dan kaldu. Tunggu sebentar sampai blimbing wuluh layu.
7. Koreksi rasa dan sajikan.

11. Sayur pindang pete cina.

foto: Instagram/@luis_widarto

Bahan :
- 6 ekor pindang salem
- 100 gr tempe semanggit, potong selera
- 100 gr tahu putih, potong selera, goreng
- 2 lembar daun salam
- 4 lembar daun jeruk
- 100 gr pete cina
- 2 sdm fibercreme
- 300 ml air
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 5 buah cabai hijau, iris serong
- Gula, garam dan kaldu bubuk secukupnya

Bumbu halus:
- 6 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 cm kunyit
- 3 butir kemiri
- 1 sdt ketumbar
- Seruas kencur

Cara membuat:
1. Cuci bersih ikan pindang, buang kepala dan duri tengahnya lalu goreng, tiriskan.
2. Rebus pete cina sampai mendidih, angkat tiriskan.
3. Tumis bumbu halus sampai harum masukkan daun salam, daun jeruk, dan lengkuas aduk sampai bumbu tanak.
4. Selanjutnya masukkan semua sisa bahan kecuali fibercreme dan pete cina, biarkan bumbu meresap.
5. Terakhir, masukkan fibercreme dan pete cina, aduk rata, biarkan mendidih, cicipi rasa, angkat.

12. Gulai campur tahu tempe ikan tongkol.

foto: Cookpad/@NINGJULIE_RECIPES

Bahan:
- 10 potong ikan tongkol, iris
- 5 buah tahu putih, potong menjadi 2
- 1 papan tempe, potong menjadi 10
- 1 bungkus santan instan

Bumbu halus:
- 6 buah cabai merah besar
- 6 buah cabai rawit merah
- 6 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 2 butir kemiri
- 1 ruas kunyit

Bumbu dapur:
- 2 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk
- 1 batang serai

Bumbu cemplung:
- 10 buah cabai rawit
- 5 buah belimbing wuluh, iris
- 1 tangkai daun bawang

Bahan tambahan:
- Gula pasir
- Garam
- Kaldu bubuk
- Minyak goreng
- Air matang

Cara membuat:
1. Potong tahu dan tempe sesuai selera, lalu sisihkan.
2. Goreng tahu dan tempe hingga kuning kecoklatan. Angkat lalu tiriskan.
2. Cuci bersih semua bahan bumbu halus, lalu haluskan bumbu. Tambahkan bumbu dapur, biarkan utuh.
3. Panaskan sedikit minyak, lalu tumis bumbu halus. Aduk hingga tercampur rata.
4. Jika sudah harum dan berubah warna, tambahkan irisan ikan tongkol. Aduk rata kembali, jika sudah berubah warna tambahkan air matang.
5. Lalu masukkan tempe dan tahu goreng. Aduk rata, kemudian tambahkan gula, garam, dan kaldu bubuk. Aduk rata kembali, jika air sudah menyusut masukkan santan instan.
6. Aduk rata, tes rasa jangan lupa. Masukkan bahan bumbu cemplung lalu aduk rata kembali.
7. Jika rasa sudah pas dan bumbu meresap matikan api. Pindahkan dalam wadah saji, lalu sajikan.

13. Tumis tongkol cabai hijau.

foto: Cookpad/@mbantuk

Bahan:
- 250 gr ikan tongkol pindang
- 1 papan kecil tempe
- 1 papan petai
- 5 butir bawang merah, iris tipis
- 4 siung bawang putih, iris tipis
- 7 buah Cabai hijau besar, tumbuk kasar atau iris tipis
- 2 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk
- 1 ruas jari lengkuas
- 2 buah tomat hijau
- 1/2 sdt garam secukupnya
- 1/2 sdt gula merah
- 1/4 sdt kaldu jamur bubuk

Cara membuat:
1. Potong-potong lalu goreng tempe dan ikan tongkol sampai matang.
2. Sementara itu siapkan bumbu. Suwir-suwir ikan tongkol.
3. Tumis bawang sampai layu. Masukkan cabai dan bumbu aromatik. Masak sampai cabai tidak berbau langu.
4. Masukkan tongkol, tempe, pete, dan tomat. Tambahkan setengah gelas air dan bumbu seasoning garam, gula, dan kaldu bubuk.
5. Didihkan, tes rasa. Masak sampai bumbu meresap. Hidangkan sebagai lauk teman nasi.