Brilio.net - Roti tawar sering dijadikan menu sarapan. Tetapi zaman sekarang sudah banyak kreasi hidangan berbahan roti tawar yang unik dan rasanya enak. Buat ngemil misalnya, roti tawar dapat dikreasikan jadi kudapan praktis di rumah.
Roti tawar juga bisa diolah menjadi camilan manis yang cocok buat takjil selama puasa Ramadhan. Biar lebih nikmat, kamu bisa pakai tambahan rasa mulai dari cokelat, buah, susu, dan bahan lainnya agar bercita rasa manis.
-
13 Resep takjil berbahan roti tawar, enak dan mudah dibuat Mau dibikin gurih, manis, pedas, atau lainnya sesuai selera.
-
10 Resep kreasi roti tawar kukus, enak, praktis, dan sederhana Tekstur roti tawar tetap lembut dan nikmat.
-
Masak cemilan apa hari ini? Ini 11 resep cemilan berbahan dasar roti tawar yang lezat dan mudah dibuat Cemilan sedap buat mengisi kekosongan perut.
Selain takjil makanan, roti tawar juga bisa diolah jadi minuman segar dan manis, lho. Ajak keluarga dan kerabat bikin takjil roti tawar pakai resep yang praktis.
Berikut tiga belas resep olahan roti tawar manis untuk takjil, dilansir BrilioFood dari berbagai sumber pada Rabu (13/4).
1. Wedang roti.
foto: Instagram/@suprabajati
Bahan:
- 4 lembar roti tawar, panggang atau segar saja
- Ketan
- Kolang-kaling, rebus dengan air gula
Kuah:
- 2 gelas air
- 2 sdm gula pasir
- 1 sdm susu kental manis
- 4 sdm krimer atau santan instan
- 1 ruas jari jahe, bakar dan geprek
- 1 batang serai geprek
- 1 lembar daun pandan
- 1 jumput garam
Cara membuat:
1. Rebus semua bahan kuah hingga mendidih, koreksi rasa.
2. Tata roti, ketan, dan kolang-kaling di dalam mangkuk, siram dengan kuah.
2. Puding zebra.
foto: Instagram/@kartikadews
Bahan A:
- 8 lembar roti tawar, sobek-sobek
- 1 butir telur
- 200 ml air putih
- 300 ml susu cair
Bahan B:
- 2 bungkus agar-agar plain
- 150 gr gula pasir
- 200 gr susu kental manis (sesuaikan)
- 1 liter air
- 3 sdm margarin
- 1 jumput garam
Bahan C:
- 3 sdm cokelat bubuk
- 50 ml air panas
Cara membuat:
1. Campur semua bahan A, blender sampai semuanya tercampur. Sisihkan.
2. Campur semua bahan B dalam panci, masak dengan api sedang, aduk sampai mendidih. Masukkan bahan A dan aduk terus sampai meletup-letup. Matikan api, masukkan margarin, aduk sampai tercampur rata.
3. Bagi adonan menjadi 2 bagian sama rata. 1 bagian tambahkan bahan C yang sudah dicampur rata dan 1 bagian biarkan putih.
4. Tuang ke atas loyang berselang-seling, dinginkan, potong-potong, dan sajikan.
3. Kopyor roti.
foto: Instagram/@resnacookingstory
Bahan:
- 1 buah roti tawar besar biasa
- 2 butir kelapa, keruk
- 250 gr kolang-kaling, belah 4 memanjang
Kuah santan:
- 2000 ml santan dari 2 butir kelapa
- 500 gr gula pasir
- 1/4 sdt garam
- 4 lembar daun pandan, robek memanjang, ikat
Bahan lain:
- Daun pisang (cari yang panjang) potong kurang lebih selebar 30 cm
- Lidi potong serong untuk menyemat
Cara membuat:
1. Buat kuah santan terlebih dahulu, rebus santan, gula pasir, garam, dan daun pandan sampai mendidih dan gula larut. Dinginkan.
2. Siapkan daun pisang berlapis. Letakkan 1 lembar roti tawar, tuang 1/2 sdm kolang-kaling, 1/2 sdm kelapa muda (menyesuaikan), dan sekitar 125 ml kuah santan.
3. Tata di dandang yang bagian bawahnya sudah diisi air. Kukus kurang lebih 45 menit (dihitung setelah airnya mendidih) dengan api sedang.
4. Angkat dari kukusan, dinginkan.