Brilio.net - Roti tawar ternyata nggak hanya bisa dinikmati dengan olesan selai atau mentega saja, lho. Roti ini bisa dikreasikan dengan membentuknya menjadi sebuah gulungan. Selain bentuknya yang semakin praktis rasanya juga nggak kalah lezat.
Roti tawar gulung bisa diisi dengan berbagai macam bahan makanan seperti sosis, abon, pisang, hingga keju dan mozarella. Menu ini cocok dihidangkan untuk sarapan atau teman ngeteh dan ngopi di rumah. Selain itu, roti tawar gulung juga cocok jadi ide jualan, nih. Bahan pembuatannya mudah dijumpai di sekitar.
-
Masak cemilan apa hari ini? Ini 11 resep cemilan berbahan dasar roti tawar yang lezat dan mudah dibuat Cemilan sedap buat mengisi kekosongan perut.
-
35 Resep olahan roti tawar gurih, lembut dan bikin nagih Cocok banget jadi camilan dan pendamping teh di sore hari.
-
10 Resep kreasi roti untuk sarapan, enak dan mengenyangkan Biar nggak bosan, coba berkreasi dengan roti yuk.
Masak apa hari ini untuk anak? Ini 11 resep masakan serba telur yang bikin nafsu makan bertambah
Proses pembuatan roti tawar gulung juga tidak sulit. Setelah diberi isian bahan tambahan, roti tawar gulung bisa langsung dimakan atau digoreng agar lebih crunchy. Ada berbagai resep untuk membuat roti tawar gulung yang umami di media sosial.
Berikut ini 11 resep olahan roti tawar gulung, simpel, lezat, dan bisa jadi ide jualan, seperti dihimpun BrilioFood dari berbagai sumber, Selasa (23/7).
1. Roti tawar gulung nutella.
Masak kuah apa hari ini? Berikut 11 resep masakan kuah sehari-hari yang sederhana namun nikmat
foto: Instagram/@ida_yuni
Bahan:
- Roti tawar tanpa kulit
- Nutella secukupnya
- 1 sisir pisang
- Mentega secukupnya
- Kayu manis bubuk
- Gula halus
Cara membuat:
1. Pipihkan roti tawar menggunakan botol sampai tipis.
2. Olesi nutella lalu masukkan pisang.
3. Gulung roti
4. Panaskan mentega di teflon lalu panggang roti gulung bolak balik.
5. Angkat, sajikan dengan taburan kayu manis bubuk dan gula halus.
2. Roti tawar gulung sosis.
foto: Instagram/@resepanekamasakan
Bahan:
- 6 lembar roti tawar tanpa kulit
- 6 buah sosis ayam ukuran sedang
- 4 sdm mayonnaise
- 4 sdm saus tomat
- Tepung roti
- Putih telur
- 1 lembar keju potong jadi 6
- Minyak goreng
Cara membuat:
1.Pipihkan roti tawar menggunakan rol kayu. Sisihkan.
2.Goreng sosis hingga matang.
3.Oleskan mayonaise dan saus tomat di atas roti tawar, kemudian tata sosis dan keju cheddar di atasnya. Gulung roti dan tekan ujungnya agar menempel.
4.Celupkan gulungan roti dalam putih telur kemudian baluri dengan tepung roti.
5.Goreng dalam minyak panas dan api kecil. Sajikan hangat, bisa dilengkapi dengan saus sambal.
3. Pizza gulung roti tawar.
foto: Instagram/@aniisamauluddin
Bahan:
- Roti tawar
- Sosis
- Saus spaghetti instant
- Keju parut
- 1 butir telur
- 2 sdm air
- Tepung panir
Cara membuat:
1. Pipihkan roti menggunakan rolling pin atau botol kaca.
2. Panggang keju dengan mentega.
3. Olesi roti tawar dengan saus spaghetti.
4. Beri sosis yang telah dipanggang, lalu gulung dengan roti tawar.
5. Dalam wadah lain, masukkan telur dan air. Lalu aduk hingga rata.
6. Celupkan gulungan roti ke dalam adonan tersebut.
7. Beri tepung panit, lalu goreng hingga matang.
4. Roti tawar gulung coklat pisang.
foto: Instagram/@masakan_indonesia
Bahan:
- 1 bungkus roti tawar
- 8 buah pisang ambon
- Meses cokelat secukupnya
- 2 butir telur, kocok lepas
- Margarin secukupnya
Cara membuatnya:
1. Pipihkan roti tawar lalu olesi dengan margarin sedikit saja. Letakkan 1 buah pisang di bagian ujungnya dan taburi meses secukupnya.
2. Gulung roti tawar tersebut. Rekatkan ujungnya dengan bantuan telur.
3. Celupkan roti gulung tersebut pada kocokan telur. Perhatikan jangan sampai terendam.
4. Panaskan minyak. Goreng roti gulung sampai kecokelatan. Tiriskan.
5. Roti tawar gulung abon sapi.
foto: Instagram/@sukmakartika09
Bahan:
- Roti tawar Sari Roti
- Abon sapi secukupnya
- 1 butir telur
- Cabai
- Saus tomat
- Margarin
- Susu kental manis
Cara membuat:
1. Pipihlan roti tawar.
2. Pecahkan satu butir telur, beri sedikit garam dan kocok lepas.
3. Lelehkan margarin, masukkan 1 potong roti ke dalam wajan.
4. Olesi satu sisi roti dengan kocokan telur, beri irisan cabai.
5. Ambil roti yang sudah dipanggang, satu sisi yang tidak diberi telur olesi dengan saus.
6. Taburi abon dan gulung.
7. Bagian sisi pinggirnya olesi dengan susu kental manis.
8. Gulung roti dan siap disajikan.
6. Roti gulung milo keju.
foto: Instagram/@26fitria
Bahan:
- Roti tawar
- Mozarella
- Milo
- Susu kental manis
- Susu cair
- Margarin
-Telur
Cara membuat:
1. Pipihkan roti tawar.
2. Beri isian mozzarella, kental manis dan milo, lalu gulung dan sisihkan.
3. Campurkan susu cair dan telur. Aduk rata.
4. Celupkan roti tawar ke dalam adonan susu dan telur.
5. Goreng hingga matang.
7. Roti tawar gulung abon spesial.
foto: Instagram/@sarongsarie
Bahan:
- 7 roti tawar
- Abon
- Margarin
Bahan celupan:
- 2 butir telur
- Daun bawang
- Cabai rawit dan cabai besar
- Garam
Bahan olesan :
- 3 sdm mayonnaise
- 1 sdm susu kental manis
Cara membuat:
1. Campurkan semua bahan celupan dan sisihkan.
2. Campurkan semua bahan olesan dan sisihkan.
3. Pipihkan roti tawar dengan cara digiling
4. Olesi roti dengan bahan olesan, taburi abon, gulung roti, dan celupkan ke dalam bahan celupan
5. Kemudian panggang di teflon dengan margarin, bolak balik sampai kecoklatan dan matang.
6. Potong roti jadi 2, kemudian beri sisa bahan olesan di ujung-ujungnya dan taburi abon.
8. Roti tawar gulung crunchy
foto: Instagram/@oktavidaily_
Bahan:
- Roti tawar
- Sosis
- Keju quick melt
- Telur
- Tepung roti
Cara membuat:
1. Pipihkan roti tawar.
2. Beri isian sosis dan keju quick melt. lalu gulung dan sisihkan.
3. Campurkan susu cair dan telur. Aduk rata.
4. Celupkan roti tawar ke dalam adonan susu dan telur.
5. Baluri dengan tepung roti dan goreng hingga matang.
9. Roti tawar telur gulung.
foto: Instagram/@anekaresepkueid
Bahan:
- 6 lembar roti tawar
- 1 batang daun bawang
- 1 buah wortel
- 3 buah cabai merah
- 2 sdm tepung terigu
- 75 ml air
- 2 butir telur
- 1/2 sdm masako
- 1/4 sdm lada bubuk
- Saus sambal secukupnya
Cara membuat:
1. Iris daun bawang, wortel, dan cabai merah.
2. Campurkan tepung terigu, lada bubuk, dan masako. Tambahkan air, aduk rata.
3. Tambahkan telur, dan aduk hingga rata.
4. Masukkan sayuran, dan aduk rata.
5. Dadar adonan ke dalam teflon, tunggu sampai setengah matang.
6. Tambahkan roti tawar di atasnya dan angkat jika sudah matang.
7. Olesi sisi roti tawar dengan saus, lalu gulung perlahan.
10. Roti gulung sosis simpel.
foto: Instagram/@windi_purwo
Bahan:
- 3 lembar roti tanpa kulit
- 3 sosis ayam, goreng, tiriskan
- 3 lembar keju
- 1 butir telur, kocok lepas
- Tepung roti
Cara membuat:
1. Pipihkan roti menggunakan rolling pin atau botol kaca.
2. Letakkan keju dan sosis utuh di atas roti, gulung roti pelan agar tidak mudah sobek.
3. Masukkan ke dalam kocokan telur. Baluri roti dengan tepung roti, agak sedikit ditekan hingga tepung roti menempel.
4. Goreng dengan api kecil hingga kuning keemasan.
11. Roti tawar gulung isi tuna mozzarella.
foto: Instagram/@mamapunyahobi
Bahan:
- 3 lembar roti tawar
- 25 gr tuna
- 25 gr keju cheddar parut
- 1/4 siung bawang bombay, cincang
- 2 siung bawang putih, cincang
- 1 butir telur
- Kaldu jamur secukupnya
- Garam dan merica secukupnya
- Tepung roti secukupnya
- Minyak zaitun atau minyak goreng secukupnya
Cara membuat:
1. Panaskan minyak, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum, masukkan tuna, kaldu jamur, garam dan merica, masak hingga setengah matang.
2. Masukkan keju parut, aduk hingga meleleh dan tuna matang.
3. Kocok lepas telur dan sejumput garam, sisihkan.
4. Pipihkan roti tawar dengan rolling pin, susun isian di bagian pinggir, gulung perlahan, oles bagian pinggir dengan kocokan telur, rapatkan semua bagian pinggir.
5. Celupkan roti ke kocokan telur, gulingkan atau balur dengan tepung roti.
6. Panaskan minyak, goreng hingga cokelat keemasan. Sajikan dengan saus.