Brilio.net - Sejumlah makanan telah terbukti dapat dikonsumsi untuk menjaga kesehatan organ paru-paru. Salah satu yang paling terkenal dan mudah ditemukan adalah apel. Buah apel memang kaya antioksidan seperti vitamin C, vitamin E, serta beta karoten.

Bahkan, dilansir dari doctor.ndtv.com, mengonsumsi lima buah apel setiap minggunya sangat bermanfaat untuk menunjang kesehatan paru-paru. Nggak hanya bagi penderita pernapasan, bagi orang yang sehat pun tetap dianjurkan untuk mengonsumsi makanan bernutrisi seperti apel ini demi menjaga kesehatan tubuh.

Berbicara mengenai kesehatan paru-paru, organ penting tubuh ini juga bisa dijaga dengan mengonsumsi berbagai sayuran sehat lho. Terutama ketika bosan mengonsumsi apel, kamu bisa beralih ke sejumlah sayuran segar.

Sejumlah sayuran juga terbukti efektif dapat menjaga kesehatan organ paru-paru. Berikut tujuh sayur yang bisa bantu jaga paru-paru, kaya antioksidan dan serat, dilansir Brilio Food dari berbagai sumber pada Senin (16/8).

1. Tomat.

foto: pixabay.com

Tomat termasuk salah satu sayuran yang paling kaya kandungan likopen. Likopen sendiri adalah salah satu antioksidan yang baik untuk kesehatan paru-paru. Dilansir dari US National Library of Medicine, mengonsumsi tomat sudah terbukti bisa mengurangi radang saluran pernapasan pada penderita asma dan bisa meningkatkan fungsi paru-paru.

2. Kubis merah.

foto: pixabay.com

Seperti tomat, kubis merah juga kaya antioksidan, lebih tepatnya antosianin yang bisa mencegah penurunan fungsi paru-paru. Di samping itu, kubis merah juga tinggi serat yang baik untuk menjaga kesehatan organ paru-paru.

3. Swiss chard atau lobak Swiss.

foto: pixabay.com

Lobak Swiss adalah sayuran hijau yang kaya akan kandungan magnesium. Magnesium ini dapat berfungsi untuk mencegah peradangan dan membantu bronkiolus tetap rileks. Bronkiolus adalah saluran udara kecil yang ada pada paru-paru.

Selain itu, sudah banyak juga penelitian yang menyebutkan manfaat lain yang dimiliki lobak Swiss. Lobak ini termasuk salah satu sayuran hijau yang bisa menurunkan risiko kanker paru-paru dan penyakit paru obstruktif kronik (PPOK).

4. Brokoli.

foto: pixabay.com

Brokoli begitu kaya akan nutrisi seperti vitamin C, karotenoid, asam folat, dan fitokemikal yang bisa mencegah kerusakan organ paru-paru. Dilansir dari food.ndtv.com, brokoli pun bisa bersifat sebagai anti-inflamasi untuk menjaga kondisi alat pernapasan tetap stabil.

5. Cabai rawit.

foto: pixabay.com

Cabai rawit ternyata juga bermanfaat untuk paru-paru, lho. Tumbuhan dengan rasa pedas ini merupakan sumber beta karoten. Cabai membantu mengurangi gejala asma, melindungi selaput lendir pada saluran pernapasan, dan lain-lain.

6. Bayam.

foto: pixabay.com

Bayam juga termasuk sayuran yang sangat baik untuk kesehatan paru-paru. Bayam pun dapat menjadi sumber karotenoid yang sudah pasti mengandung antioksidan. Selain itu, bayam juga bisa berfungsi sebagai anti-inflamasi serta anti-asma.

7. Pakcoy.

foto: pixabay.com

Pakcoy juga nggak kalah nutrisinya dari sayuran lain, lho. Sayur yang satu ini juga tinggi antioksidan dari vitamin A dan C yang bisa menjaga kesehatan sel-sel dan organ tubuh seperti paru-paru. Bahkan, berdasarkan Aggregate Nutrient Density Index (ANDI) yang dilansir dari medicalnewstoday.com, pakcoy resmi dianggap sebagai kategori buah dan sayur padat gizi.