Brilio.net - Beberapa tahun yang lalu pemain Preman Pensiun, Epy Kusnandar sempat menderita kanker otak. Epy yang saat itu terkena kanker sempat divonis dokter masa hidupnya tak lebih dari 4 bulan.

Namun, beruntung mukjizat datang menghampiri dan ia pun berhasil melewati masa-masa itu. Saat ini, Epy Kusnandar sudah kembali ke dunia hiburan. Namanya pun kian bersinar lagi saat didapuk menjadi Kang Mus di serial Preman Pensiun.

Dahulu ketika proses penyembuhan kanker, aktor 57 tahun ini memang memiliki pantangan sendiri soal makanan. Dia dianjurkan untuk tidak mengonsumsi daging ikan. Epy Kusnandar juga dilarang merokok.

"Karena ini tumor, ada pola makan yang bagus, daging ikan nggak boleh karena merangsang tumor, rokok jangan dikonsumsi dulu," tutur Epy Kusnandar dikutip dari Kapanlagi.com.

Sebagai gantinya, pria asal Garut, Jawa Barat ini mengonsumsi makanan-makanan vegan. Apa saja makanan vegan yang dikonsumsi Epy Kusnandar selama masa penyembuhan? Berikut BrilioFood rangkum dari berbagai sumber pada Jumat (17/9).

1. Jamur.

foto: pixabay.com

Epy Kusnandar disarankan untuk mengonsumsi jamur. Makanan yang ini kaya protein dan antioksidan. Dilansir dari webmd.com, jamur dapat mengurangi risiko kanker, jantung, serta diabetes.

2. Tahu.

foto: Instagram/@epy_kusnandar_official

Tahu yang terbuat dari kacang kedelai juga Epy Kusnandar konsumsi. Makanan ini juga direkomendasikan karena kaya protein. Dilansir dari healthline.com, makanan yang terbuat dari kedelai dapat meringankan gejala menopause dan mengurangi risiko kanker.

3. Tempe.

foto: pixabay.com

Makanan ini juga terbuat dari kedelai yang kaya akan protein. Dilansir dari healthline.com, tempe banyak mengandung vitamin juga mineral. Selain mengurangi risiko kanker, tempe dapat menurunkan kadar kolesterol.

4. Brokoli.

foto: Instagram/@epy_kusnandar_official

Sayuran hijau yang Epy Kusnandar konsumsi adalah brokoli. Dilansir dari healthline.com, sayur silangan seperti brokoli dapat memperbaiki kerusakan sel akibat penyakit kronis seperti kanker.

5. Susu kedelai.

foto: pixabay.com

Untuk susu, Epy mengonsumsi susu kedelai. Dilansir dari fitday.com, susu kedelai memiliki banyak protein yang akan mengurangi risiko penyakit kanker. Selain itu, susu kedelai juga baik untuk mengurangi berat badan.