Brilio.net - Asam folat adalah sejenis vitamin B kompleks yang larut di dalam air. Asam folat dapat membantu proses produksi DNA sampai pembentukan sel darah merah. Salah satu manfaat besar asam folat adalah bisa meningkatkan kesuburan pada wanita maupun pria.
Pada wanita, asam folat dapat menjaga kesehatan dan fungsi indung telur atau ovarium. Asam folat pun mendukung proses pembuahan dan pembentukan bakal janin. Serta turut membantu menjaga kesehatan kandungan.
-
10 Makanan meningkatkan kesuburan wanita, mudah didapat Semua makanan-makanan ini kerap ditemui di keseharian.
-
9 Makanan penambah kesuburan wanita, cocok untuk pengantin baru Pencernaan dan nutrisi memainkan peran kunci utama dalam hampir setiap aspek kesehatan, termasuk kesuburan.
-
9 Makanan ini tinggi folat, bantu jauhkan dari penyakit kanker serviks Indonesia mencatat sekitar 15.000 kasus kanker serviks setiap tahunnya.
Bagi pria, kandungan antioksidan dan nutrisi seperti asam folat, protein, dan seng, dapat meningkatkan jumlah dan kualitas sperma. Alhasil bisa meningkatkan peluang terjadinya pembuahan serta kehamilan.
Lantas makanan apa saja yang ternyata mengandung asam folat? Berikut brilio.net rangkum dari healthline.com pada Rabu (19/5), 12 makanan kaya akan asam folat.
1. Legum (polong-polongan).
foto: freepik.com
Satu cangkir (177 gram) kacang merah matang mengandung 131 mcg (mikrogram) folat atau sekitar 33 persen dari jumlah kebutuhan asam folat harian. Kacang-kacangan juga merupakan sumber protein, serat, antioksidan, kalium, magnesium, dan zat besi yang baik bagi tubuh.
2. Asparagus.
foto: freepik.com
Asparagus mengandung banyak vitamin dan mineral, termasuk asam folat. Asparagus juga kaya akan antioksidan dan telah terbukti memiliki sifat anti inflamasi dan antibakteri. Terlebih lagi, sayuran hijau ini merupakan sumber serat yang baik untuk jantung.
3. Telur.
foto: freepik.com
Menambahkan telur ke dalam makanan adalah cara yang bagus untuk meningkatkan asupan beberapa nutrisi penting, termasuk asam folat. Tak hanya itu, telur juga terbukti mengandung protein, selenium, riboflavin, dan vitamin B12 yang bermanfaat untuk kesehatan. Selain itu, telur tinggi lutein dan zeaxanthin, dua antioksidan yang dapat membantu mengurangi risiko gangguan mata.
4. Sayuran hijau.
foto: freepik.com
Sayuran hijau seperti bayam dan kangkung tak hanya rendah kalori, tapi juga dipenuhi dengan banyak vitamin dan mineral, termasuk asam folat. Sayuran hijau juga tinggi serat, vitamin K, dan vitamin A. Sayuran seperti sayuran berdaun hijau, dapat membantu masalah peradangan, risiko kanker, dan menjaga berat badan.
5. Buah bit.
foto: freepik.com
Buah bit kaya akan kandungan mangan, potasium, vitamin C, serta sumber asam folat. Tak hanya itu, buah bit juga kaya akan nitrat, sejenis senyawa tanaman dengan segudang manfaat kesehatan.
6. Buah jeruk.
foto: freepik.com
Makanan kaya akan asam folat selanjutnya adalah buah jeruk, jeruk bali, lemon, dan limau. Buah jeruk mampu meningkatkan kekebalan tubuh dan mencegah berbagai penyakit. Mengonsumsi buah jeruk dapat menurunkan risiko kanker payudara, sakit perut, dan masalah pankreas.
7. Kubis.
foto: freepik.com
Kubis brussel penuh dengan vitamin dan mineral, termasuk mengandung asam folat. Sayuran ini juga merupakan sumber kaempferol, yaitu antioksidan yang baik untuk kesehatan.
8. Brokoli.
foto: freepik.com
Sayur brokoli sudah terkenal memiliki banyak manfaat kesehatan. Brokoli adalah salah satu sumber vitamin dan mineral penting. Tak hanya itu, brokoli juga mengandung berbagai macam senyawa bermanfaat seperti sulforaphane, diyakini sebagai sifat anti kanker.
9. Kacang-kacangan dan biji-bijian.
foto: freepik.com
Kacang-kacangan dan biji-bijian kaya akan serat, protein, vitamin, serta mineral yang dibutuhkan tubuh. Memasukkan lebih banyak kacang-kacangan dan biji-bijian ke dalam makanan juga dapat membantu memenuhi kebutuhan asam folat harian.
10. Hati sapi.
foto: freepik.com
Hati sapi bisa menjadi salah satu sumber asam folat. Selain asam folat, satu porsi hati sapi dapat memenuhi bahkan melampaui kebutuhan harian orang dewasa akan vitamin A, vitamin B12, dan tembaga.
11. Pepaya.
foto: freepik.com
Selain lezat, pepaya ternyata termasuk makanan yang mengandung asam folat. Selain itu, pepaya juga kaya akan vitamin C, potasium, dan antioksidan seperti karoten.
12. Pisang.
foto: freepik.com
Pisang mengandung asam folat, kalium, vitamin B6, dan mangan yang baik untuk kesehatan. Buah ini juga dapat dipadukan dengan beberapa makanan kaya asam folat lainnya.