Brilio.net - Udang nikmat diolah menjadi aneka masakan. Misalnya jadi lauk pauk, menu pelengkap, hingga camilan. Sebagai stok di rumah, banyak orang memilih untuk menyimpan udang di kulkas bagian freezer. Suhu dingin pada kulkas bisa membuat udang tidak mudah busuk dan tetap aman dikonsumsi.

Namun saat hendak dimasak, tak jarang udang yang telah disimpan di freezer justru saling menempel. Sehingga butuh waktu yang lama untuk memisahkan satu udang dengan lainnya. Kamu pun terpaksa perlu menunggu suhu udang hingga tidak dingin dan beku.

Jika harus menunggu suhu udang naik jadi suhu ruang, rasanya sangat buang-buang waktu. Apalagi jika udang yang akan dimasak hanya beberapa biji saja.

Usut punya usut, sebenarnya ada cara supaya kamu tidak perlu menunggu udang cair supaya bisa dipisahkan, lho. Udang di freezer bisa mudah diambil jika sebelumnya disimpan dengan benar.

foto: TikTok/@kepiting_nyinyir