Brilio.net - Duri ikan yang berukuran kecil bisa tersangkut di tenggorokan jika tidak hati-hati saat makan. Meskipun tidak terlalu tajam, duri ikan yang tersangkut tetap membuat tidak nyaman dan bisa menyebabkan sakit saat menelan. Jika dibiarkan, duri ikan ini bisa menyebabkan infeksi di tenggorokan.
Banyak orang mencoba menelan kepalan nasi untuk membantu duri ikan turun ke perut. Ada juga yang menggunakan pisang, marshmallow, air garam, dan lainnya sebagai alternatif. Selain menelan makanan, duri ikan juga bisa diambil dengan pinset atau menggunakan sendok untuk menekan bagian luar tenggorokan agar duri turun.
-
Trik mengeluarkan duri ikan tersangkut di tenggorokan, ampuh tanpa gumpalan nasi Tersedak duri ikan memang sangat tidak nyaman.
-
Tanpa pisang, ini trik mengeluarkan duri ikan tersangkut di tenggorokan pakai 1 bahan dapur Untuk mengatasi duri ikan yang tersangkut di tenggorokan, ada sejumlah cara yang bisa dilakukan.
-
Bukan menelan gumpalan nasi, begini trik atasi duri ikan nyangkut di tenggorokan pakai 1 jenis buah Sebagai pertolongan pertama, bisa lakukan cara ini.
Selain cara-cara tersebut, ada metode lain yang bisa dicoba saat mengalami kejadian serupa. Seorang pengguna YouTube, Edy Cay, pernah membagikan trik mudah untuk mengatasi duri ikan yang tersangkut di tenggorokan. Metode ini tidak memerlukan makanan atau alat bantu apapun.
Untuk mempraktikkan cara ini, posisikan tubuh dalam keadaan duduk. Jika sudah, pegang kedua telinga dengan kedua tangan.
"Tangan kiri buat telinga kiri, tangan kanan buat telinga kanan," ujarnya, dikutip BrilioFood dari YouTube Edy Cay pada Sabtu (9/11).
foto: YouTube/Edy Cay
Pegang lalu tarik telinga dengan kuat. Saat proses ini, kamu juga sekaligus menggerakkan tenggorokan seperti sedang menelan makanan.
"Lakukan barengan sampai rasanya duri yang ada dalam tenggorokan jadi hilang," ungkapnya lebih lanjut.
foto: YouTube/Edy Cay
Dengan cara ini, duri ikan yang tersangkut akan turun ke perut. Nggak perlu khawatir, karena duri nantinya hancur melalui sistem pencernaan seperti biasanya.
"Insyallah kalau sudah masuk ke perut nanti bisa dicerna, jadi aman," tuturnya.
foto: YouTube/Edy Cay