Brilio.net - Hampir semua orang pernah membeli jajanan dari pedagang keliling, terutama yang dijual di depan sekolah. Banyak sekali jenis jajanan enak yang bisa dipilih, mulai dari leker, cimol, batagor, burger, dan pastinya ada pula telur gulung. Telur gulung ini masih eksis dan menjamur hingga sekarang.

Sekilas, telur gulung terlihat begitu biasa karena cara pembuatannya sangat cepat. Hanya dengan menggoreng dan menggulung adonan telurnya pakai lidi. Tapi, rasa telur bersarang yang sudah selesai digulung dan digoreng ini nikmat banget, lho. Kalau hanya menikmati satu tusuk saja dijamin kurang dan ingin nambah terus, deh.

Telur gulung pun semakin banyak variasinya, lho. Ada pula sejumlah pedagang yang mengkreasikan telur gulung dengan isian bihun. Sayangnya ternyata tidak semua orang bisa membuat olahan telur gulung isi bihun.