Brilio.net - Telur barendo adalah salah satu hidangan favorit yang selalu berhasil memikat hati para penggemar masakan Padang. Dengan tampilannya yang menggugah selera dan rasa rempahnya khas, telur barendo kerap menjadi pilihan utama saat bersantap di rumah makan Padang. Hidangan ini dikenal dengan ciri khas telur yang renyah di luar namun tetap lembut di dalam, serta bentuknya yang unik menyerupai barendo atau kipas.
Untuk mencapai tekstur keriting dan lebar yang sempurna, telur barendo memerlukan teknik menggoreng khusus. Proses penggorengan ini tidak bisa dilakukan sembarangan, melainkan membutuhkan keterampilan. Kunci utama dari keberhasilan telur barendo terletak pada cara menggorengnya yang memerlukan banyak minyak panas sehingga telur dapat mengembang dengan baik dan menghasilkan tekstur keriting yang khas.
-
Resep telur barendo, enak dan praktis cuma tiga langkah Bisa kamu bikin kapan saja selagi lapar tiba-tiba melanda~
-
Trik membuat telur dadar Padang keriting dan krispi tanpa tepung terigu Biar tidak bosan dengan telur dadar itu melulu.
-
4 Cara memasak telur dadar agar gurih, renyah dan anti gagal Meski terlihat gampang, masak telur dadar juga ada tekniknya nih
Bukan direndam air cuka, ini trik agar daging ayam tak berdarah dan lebih matang sempurna saat dimasak
Penggunaan minyak yang banyak memang menjadi salah satu rahasia dalam mengolah telur barendo. Minyak yang panas dan melimpah memastikan telur dapat mengembang dengan cepat dan merata, menciptakan tepi-tepi keriting yang renyah. Teknik ini juga membantu menjaga kelembutan bagian dalam telur, menghasilkan kontras tekstur yang menjadikan telur barendo begitu istimewa dan digemari.
Tapi jika stok minyak di rumah sedang menipis, kamu tetap bisa membuat telur barendo yang lebar dan keriting, lho. Seorang pengguna TikTok/@cheche_kitchen pernah membagikan trik menggoreng telur barendo dengan sedikit minyak. Meskipun minyaknya tidak melimpah, namun siapa sangka hasil telur barendonya bisa mekar dan keriting sempurna.
Dilansir BrilioFood dari TikTok @cheche_kitchen pada Rabu (13/11), hal pertama yang perlu dilakukan adalah menyiapkan wajan penggorengan. Jika menggunakan sedikit minyak, sebaiknya gunakan wajan penggorengan jadul yang berbentuk cekung. Hal ini akan membuat minyak goreng terkumpul di bagian tengah wajan.
Bukan dibaluri terigu atau garam, cara goreng ikan ala warganet ini dijamin tak bikin minyak meletup
foto: TikTok/@cheche_kitchen
Selanjutnya, tuang minyak dan panaskan sampai mengeluarkan uap banyak. Jika sudah seperti itu, masukkan 1 sdt tepung. Kamu bisa menggunakan tepung terigu, maizena, atau pun tepung instan. Nah, tepung ini akan membuat adonan telur jadi lebih mengembang sempurna saat digoreng.
foto: TikTok/@cheche_kitchen
Tapi setelah diberi tepung, jangan langsung tuang adonan telurnya, ya. Sebaiknya tunggu dulu sampai minyaknya kembali panas dan mengeluarkan banyak uap. Jika dirasa sudah sangat panas, barulah kemudian tuang adonan telur barendo dengan posisi agak tinggi. Lakukan proses ini secara hati-hati, ya.
foto: TikTok/@cheche_kitchen
Selanjutnya, aduk-aduk adonan telur ini dari arah samping ke bagian tengah. Aduk-aduk terus sampai bagian bawah telur jadi lebih garing dan matang. Namun jika telur sudah padat, kamu bisa menggoyang-goyangkan telur sambil diputar supaya nggak kempis. Jika dirasa sudah set, langsung balik. Lalu aduk lagi sambil diputar-putar.
foto: TikTok/@cheche_kitchen
Setelah telur dibalik, cukup goreng sebentar. Kemudian balik lagi sekali dan angkat, lalu tiriskan. Biarkan busa dan minyaknya luruh terlebih dahulu. Jika busanya sudah hilang, tekstur keriting pada telur akan semakin tampak. Hal ini membuktikan bahwa penggunaan minyak sedikit juga nggak kalah ampuh membuat telur barendo jadi lebih cantik dan lebar.