Brilio.net - Mentega merupakan bahan penting dalam pembuatan berbagai macam kue. Bukan tanpa alasan, mentega biasa mengandung lemak tinggi. Nah, lemak ini lah yang dapat membantu melembutkan dan melembapkan adonan kue.
Jika menilik lebih lanjut beberapa resep kue, biasanya ada ketentuan tersendiri untuk mentega yang harus digunakan. Misalnya, mentega harus bersuhu ruang. Hal ini berarti suhu pada mentega harus pas, tidak dingin atau panas.
-
7 Cara membuat kue agar tidak bantat, mudah dan anti gagal Jika kue tidak mengembang, tandanya ada yang salah dari proses pembuatannya
-
Tak perlu dipanaskan, ini cara mengembalikan butter beku ke suhu ruang Sebaiknya jangan langsung digunakan dalam keadaan dingin atau bahkan beku.
-
8 Kesalahan saat bikin kue, wajib dihindari biar nggak bantat Jika hasil jadi kue bantat, teksturnya kurang nikmat untuk disantap. Penampilan kue pun jadi tidak menarik untuk dilihat.
Sayangnya, sebagian orang justru kerap abai dengan hal tersebut. Tidak sedikit yang kemudian menganggap bahwa tekstur mentega yang sudah lunak bisa langsung dimasukkan ke dalam adonan kue. Padahal tidak semua tekstur mentega yang lunak memiliki suhu yang pas (bersuhu ruang).
Ada ciri fisik yang menandakan tekstur dan suhu mentega sudah pas untuk dicampur ke dalam adonan. Hal ini pernah dibagikan oleh seorang kreator konten TikTok bernama @sweetandsavorybyshinee. Dalam salah satu video yang dibagikan, dia alasan pentingnya mengetahui tekstur dan suhu pada mentega.
"The temperature and consistency of your butter can make up break your cookies. Here's hacks to check it (suhu dan konsistensi mentega Anda dapat merusak kue Anda. Inilah peretasan untuk memeriksanya)," ungkap TikTok @sweetandsavorybyshinee.