Brilio.net - Nasi merupakan makanan pokok sehari-hari, terutama bagi masyarakat Indonesia. Nasi dipilih menjadi sumber karbohidrat utama daripada makanan lainnya. Selain karbohidrat, nasi putih mengandung vitamin B1, B2, B3, B6, protein, zat besi, mangan, dan nutrisi lainnya.
Saat ini mengolah nasi terbilang cukup mudah, karena sudah ada rice cooker. Kamu hanya perlu mencuci beras dan menaruhnya di rice cooker, tambahkan air, dan tinggal tunggu hingga matang.
-
Trik ampuh agar nasi tidak cepat basi dan bau walau disimpan di rice cooker, tak perlu pakai alat Nasi tidak pernah bau dan basi lagi, selalu bagus sampai habis.
-
Tanpa perlu ditambah minyak goreng, ini trik menanak nasi agar tak cepat basi dan bau sampai 2 hari Trik yang bisa langsung dipraktikkan di rumah.
-
Tanpa tambahan minyak, ini cara menanak nasi agar tak mudah basi, antikering, dan warnanya makin putih Nasi yang ditanak dalam rice cooker biasanya cepat basi dalam waktu kurang dari 12 jam.
Meskipun sudah cukup simpel dan praktis, ternyata masih banyak orang yang mengalami kendala saat memasak nasi, lho. Alhasil nasi yang dihasilkan memiliki tekstur yang berair sehingga menyebabkan nasi lebih cepat basi. Nasi pun mengeluarkan aroma yang tidak enak.
Jika kamu sering mengalami kendala tersebut, kamu harus mengetahui cara menanak nasi yang benar. Salah satu akun TikTok dengan senang hati menunjukkan setiap tahapannya saat ia menanak nasi ala restoran. Nasi yang dihasilkan pun memiliki aroma wangi, bertekstur pulen, dan juga tidak cepat basi.
Dilansir BrilioFood dari TikTok/@kulinerandalan pada Selasa (27/9), ia menjelaskan salah satu faktor nasi menjadi nikmat ketika dikonsumsi adalah kualitas beras yang bagus.