Brilio.net - Telur cocok jadi menu makanan sehari-hari karena memiliki kandungan protein tinggi. Selain bikin kenyang, dilansir dari keckmedicine.org, telur juga bagus untuk meningkatkan kesehatan jantung, menurunkan berat badan, dan masih banyak lagi lainnya.
Salah satu olahan telur paling simpel yakni cukup dengan diceplok. Telur ceplok ini juga populer dengan sebutan sunny side up bagi penggemar telur ceplok setengah matang. Tapi, masih banyak pula masyarakat yang lebih memilih menyantap telur ceplok yang matang sempurna.
-
Tanpa perlu dibalik, begini cara bikin telur ceplok agar kuningnya cantik di tengah dan tak gosong Proses membalik telur ceplok terkadang bikin bentuknya tak beraturan.
-
Tak repot dibolak-balik, ini trik bikin telur ceplok antigosong, enak, dan matang sempurna Cara membuat telur ceplok pun terbilang praktis dibandingkan olahan telur lainnya.
-
Trik simpel merebus telur agar kuningnya setengah matang, antigagal Hidangan telur setengah matang ini bisa juga disebut dengan soft boiled egg.
Biar nggak menunggu lama saat bikin telur ceplok, biasanya telur langsung dibalik saat bagian bawahnya sudah cukup matang. Bagi pemula dalam hal memasak, membalik telur ceplok ini bisa jadi tantangan tersendiri karena telur bisa jadi hancur, lho.
Tapi nggak perlu khawatir, kamu bisa coba trik yang dilakukan oleh salah seorang warga TikTok di akun @mealsandmunchies. Di video yang ia unggah pada Januari lalu, ia menampilkan trik membalik telur ceplok dengan bantuan tutup teflon. Namun, sebaiknya jika menggunakan trik ini, hindari masak telur pakai minyak biar minyak nggak menetes dari teflon, ya.
"Egg flip hack! (Hack membalik telur!)," tulisnya dikutip BrilioFood dari TikTok/@mealsandmunchies pada Rabu (19/10).