Brilio.net - Banyak sekali jenis buah yang bisa dijadikan stok bahan makanan di rumah. Salah satu buah favorit banyak orang yakni anggur. Selain rasanya yang enak, anggur juga berukuran kecil dan bisa dimakan bersama kulitnya, sehingga lebih praktis untuk disantap. Tinggal dicuci sampai bersih, buah anggur pun bisa langsung dikonsumsi.

Seperti jenis buah lainnya, anggur juga mengandung banyak manfaat untuk kesehatan, lho. Dilansir dari healthline.com, anggur bisa meningkatkan kesehatan jantung, mencegah kanker, menurunkan kadar gula darah dan mencegah diabetes, meningkatkan kesehatan mata, menguatkan tulang, dan masih banyak lagi.

Namun, kadang-kadang anggur yang dijual di pasaran ada yang rasanya cenderung asam. Bagi sejumlah orang, mungkin hal ini tidak jadi masalah. Tetapi, ada segelintir orang yang tak menyukai anggur kalau rasanya asam. Alih-alih menghindarinya, kamu bisa mencoba sejumlah trik makan anggur supaya rasanya lebih manis, lho.

Dilansir dari foodandnutrition.org, kamu bisa mencoba memanggang anggur sebentar. Usut punya usut, cara ini bisa bikin kadar air di dalam buah anggur berkurang dan gula alaminya lebih keluar. Di sisi lain, ada pula trik lain dari warganet di akun TikTok @wanfitrahh. Bahkan, trik yang ia bagikan ini lebih simpel dan nggak kalah ampuh untuk bikin rasa anggur jadi lebih manis, lho.