Brilio.net - Daging sapi banyak disukai orang. Daging sapi bisa dikreasikan menjadi aneka hidangan lezat. Mulai dari tumisan, daging berkuah, maupun dipanggang. Daging sapi juga dikenal kaya protein serta nutrisi lain yang baik untuk kesehatan.

Dilansir dari ahdb.org.uk, protein pada daging sapi mampu meningkatkan massa otot. Di samping itu, daging sapi juga kaya zat besi dan vitamin untuk jadi sumber energi tubuh. Namun, bagi sejumlah orang dengan kondisi kesehatan tertentu banyak yang harus mengurangi konsumsi daging sapi, nih. Pasalnya, daging sapi juga mengandung kolesterol, lho.

Buat yang punya hobi masak, pasti sudah sangat familiar dengan proses pembuatan daging sapi yang butuh waktu cenderung lama karena teksturnya cukup keras. Bahkan, seringkali daging harus direbus berjam-jam agar hasilnya empuk. Tak hanya itu, banyak pula yang membutuhkan panci presto agar proses memasak daging sapi lebih singkat dibanding pakai panci biasa.

Namun, ternyata ada trik merebus daging sapi tetap cepat tanpa harus pakai panci presto, lho. Trik ini sempat dibagikan oleh warganet bernama Wijaya lewat sebuah unggahan di YouTube pribadinya. Menurutnya, dengan trik ini, waktu yang dibutuhkan untuk merebus daging hanya sekitar 15 menit saja.

Nah, Kamu juga bisa menggunakan kompor hemat agar lebih praktis dan tentunya irit. Namun jika masih bingung memilih kompor hemat merek apa, bisa cek rekomendasi terbaik di bawah ini!

 

"Hari ini saya merebus daging sapi supaya merebusnya pakai waktu sedikit dan tidak boros gas, tetapi hasilnya dagingnya akan jadi empuk sekali," ujarnya, dikutip BrilioFood dari YouTube Wijaya ngapak pada Selasa (14/2).