Brilio.net - Kamar mandi termasuk salah satu area rumah yang selalu lembap. Hal ini membuat kamar mandi rentan kotor karena banyak bakteri dan jamur yang mudah berkembang biak di area tersebut. Jika dibiarkan, bakteri dan jamur ini dapat meninggalkan noda di beberapa bagian kamar mandi, khususnya lantai.

Lantai kamar mandi yang kotor biasanya akan menguning karena lumut dan kerak. Noda kerak kuning dan lumut dapat menimbulkan potensi bahaya karena lantai jadi licin. Selain itu, lantai berkerak kuning dapat menghasilkan bau tak sedap yang mengganggu kenyamanan kamu saat hendak mandi.

Lantas, supaya mandi bisa jadi lebih banyak, kamu perlu membersihkan kerak kuning tersebut. Tak perlu khawatir, ada sebuah trik mudah yang bisa dilakukan untuk membersihkan lantai berkerak kuning agar jadi lebih kesat. Trik ini pernah dibagikan oleh pengguna Instagram @rumahkecil_ummi.

Melalui salah satu video yang diunggah, dia mengaku mengandalkan bahan-bahan sederhana yang ada di dapur. Dilansir BrilioFood pada Kamis (6/6), bahan dapur yang digunakan adalah garam, sabun cuci piring, dan soda kue. Selain itu, dia juga mengandalkan bahan lain, seperti pembersih lantai dan air hangat.

foto: Instagram/@rumahkecil_ummi

Untuk cara pakainya, cukup siapkan ember. Lalu tuang air panas secukupnya. Kemudian masukkan garam, sabun cuci piring, cairan pembersih lantai, dan soda kue. Aduk-aduk menggunakan gayung sampai semua bahan tercampur merata.

foto: Instagram/@rumahkecil_ummi

Jika sudah, langsung siramkan ke seluruh bagian lantai yang berkerak kuning. Diamkan sebentar, barulah kemudian gosok-gosok menggunakan sikat. Terus sikat secara merata ke bagian lantai yang berkerak kuning.

foto: Instagram/@rumahkecil_ummi

Sesaat setelah disikat, langsung bilas lantai dengan air mengalir. Jika masih ada sisa kerak di lantai, siram lagi dengan cairan pembersih tadi. Lalu diamkan sebentar dan gosok menggunakan sikat. Setelah dibilas, lantai kamar mandi akan jadi semakin bersih dan kesat.

foto: Instagram/@rumahkecil_ummi

Sejak diunggah pada 23 Mei lalu, video tentang trik bersihkan lantai kamar mandi ini telah ditonton lebih dari 195 ribu kali. Nggak heran jika kemudian ada banyak pengguna Instagram lain yang turut memberikan tanggapan langsung di kolom komentar. Sebagian besar mengaku tertarik untuk meniru trik tersebut secara langsung.

"Mantul nih buat di cobaa, terimakasih," papar Instagram @atanaufal91.

"Bersih2nya jd lebih gampang ya umi," sahut Instagram @ilayaomi.

"Ak pake pemutih lantai yg viral tuh , ehh jd ga bagus k lantai nya dong . Ngerusakk jdi nya . Putih sih putihh . Jd skg slu pke pncuci piring . Sikatt trusss ampe keringetan nnti d coba ahh pke soda kue," tulis Instagram @vanievano.

"Sybudh nyobain kmren," komentar Instagram @afsheena_shezan.

"masya allah,wajib coba nih teh," kata Instagram @hometikaf.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by @rumahkecil_ummi