Brilio.net - Burner kompor berbentuk piringan bulat. Berfungsi membantu memancarkan api saat kompor dinyalakan. Lubang-lubang kecil pada burner membantu menghantarkan api secara merata agar suhu panas bisa stabil.

Jika kompor sering digunakan, bagian burner jadi mudah sekali menghitam karena sering terpapar suhu panas dari api. Meski begitu, burner kompor biasanya tetap awet, karena terbuat dari kuningan yang kokoh. Biar kinclong lagi, burner tetap bisa dibersihkan, kok.

Biasanya, orang-orang memanfaatkan sitrun atau citric acid untuk membersihkan noda gosong pada burner. Namun, berbeda dengan warganet di akun YouTube tiiasmr, wanita ini mengaku punya bahan lain yang lebih sederhana. Meskipun sederhana, tapi trik ini nggak kalah ampuh membasmi noda gosong di burner kompor, lho.