Brilio.net - Ikan punya bau amis yang sangat mengganggu. Bahkan tak jarang, bau tersebut menempel di alat dapur hingga tangan. Sayangnya, mencuci tangan yang terlanjur amis nggak cukup cuma pakai sabun saja. Terbukti, setelah beberapa kali dicuci, bau amis ikan masih menempel dengan kuat.

Oleh karena itu, sejumlah orang akhirnya menggunakan bahan alami untuk menghilangkan bau amis ikan di tangan. Bahan yang sering dipakai adalah jeruk nipis. Aroma citrus pada jeruk nipis dipercaya bisa menetralisir bau amis di tangan.

Tapi nggak perlu khawatir kalau kamu nggak punya stok jeruk nipis di rumah, karena ada cara lain yang bisa dilakukan untuk menghilangkan bau amis di tangan. Cara ini sempat ditunjukkan oleh pengguna YouTube Myfaa Channel. Di video unggahannya, warganet satu ini mengganti sabun dan jeruk nipis pakai satu bahan sederhana. Penasaran gimana caranya?