Brilio.net - Mengolah daging sapi memang bisa dibilang susah-susah gampang. Jika tidak diolah dengan cara yang benar, maka daging akan bertekstur keras atau alot. Tentunya hal itu akan mengurangi kenikmatan saat mengonsumsi olahan daging sapi.

Sebagai solusinya, sebagian orang memilih untuk merebus daging sapi terlebih dahulu sebelum mengolahnya menjadi berbagai hidangan. Namun, proses ini memerlukan waktu yang lama serta menghabiskan banyak gas. Belum lagi, daging sapi malah akan menjadi terlalu lembek bahkan hancur jika direbus terlalu lama.

Untuk meminimalisir hal itu terjadi, ternyata ada cara yang jauh lebih praktis untuk mengubah tekstur daging sapi.