Brilio.net - Daging hewani, seperti ayam, nggak melulu bisa diambil dagingnya, tapi juga bagian jeroan. Jeroan ayam yang paling banyak digemari sudah pasti hati dan ampelanya. Dilansir dari licious.in, kedua jeroan ini mengandung banyak protein, vitamin, hingga mineral yang baik untuk tubuh, lho. Misalnya untuk meningkatkan imun, menguatkan otot, meningkatkan sel darah merah, dan lain-lain.
Hati ampela pun memiliki rasa lezat serta bisa disulap jadi berbagai hidangan. Hati ampela bisa dimasak jadi sup, tumisan, sate, atau digoreng begitu saja. Olahan hati ampela goreng sering dijadikan menu lauk khas rumahan karena cara pembuatannya simpel.
-
Tanpa dimarinasi, begini trik goreng ati ampela agar nggak bau, tetap empuk, dan renyah Biar tetap enak saat memakannya nanti.
-
Trik goreng ati ampela agar tidak amis dan minyak meletup Ati ampela mengandung protein, vitamin A, B12, dan kaya akan zat besi.
-
10 Resep kreasi hati ampela pedas, mudah dan lezatnya nampol Penggemar jeroan dan makanan pedas wajib coba.
Namun, meskipun simpel, tinggal dibumbui dan digoreng, tapi di tengah proses masak hati ampela ini bisa-bisa bikin jantungan. Pasalnya, saat hati ampela dimasukkan ke dalam minyak panas, minyak akan mudah sekali meletup-letup, sehingga bisa melukai kulit. Salah seorang warganet di akun YouTube Rumah Ceria berbagi pengalamannya seputar masak hati ampela goreng, nih.
Ia mengaku semua orang di rumahnya gemar makan hati ampela goreng. Alhasil, ia jadi sering masak menu ini dan berhasil menemukan kunci supaya tetap aman tanpa cipratan minyak saat mengolahnya. Di samping itu, ia juga punya trik supaya bumbu meresap sempurna pada hati dan ampela walaupun tanpa diungkep, lho. Lantas, gimana sih triknya?
Pakai 2 bahan dapur, ini cara bersihkan hati ayam agar terbebas dari rasa pahit & antiamis saat diolah