Brilio.net - Di antara sejumlah komponen kompor yang mudah kotor, tungku termasuk salah satunya. Bukan tanpa sebab, komponen kompor ini berada di area paling dekat dengan wajan saat memasak. Jika ada tetesan minyak atau bahan makanan yang jatuh, tentu akan langsung tertampung di bagian tungku kompor.

Nah, noda-noda yang jatuh ke tungku kompor tersebut seringkali berubah jadi kerak karena terkena paparan api terus menerus. Semakin banyak noda yang tidak segera dibersihkan, tentu keraknya akan kian menebal. Hal ini membuat tungku kompor sulit dibersihkan jika digosok begitu saja.

Lantas untuk mempermudah proses pembersihannya, sejumlah orang biasanya akan merendam tungku kompor terlebih dahulu dalam air panas. Tak jarang yang kemudian merebus tungku dalam air mendidih. Usut punya usut, air panas bisa membantu melunakkan kerak dan membuatnya lebih mudah disikat.

Tapi tahu nggak sih, ada metode lain yang lebih praktis dan nggak kalah cepat dalam membasmi kerak di tungku kompor. Metode ini pernah digunakan oleh pemilik akun TikTok @ayudwicandra. Melalui salah satu video yang diunggah, dia mengaku hanya membutuhkan waktu 15 menit saja dalam membasmi kerak di tungku kompor.