Brilio.net - Lantai kamar mandi merupakan salah satu area yang paling rentan kotor dan terkena noda. Kotoran tersebut bisa berasal dari kotoran di kaki yang terbawa dari luar. Selain itu, kotoran juga bisa disebabkan dari kerak air yang menempel dan tidak segera dibersihkan.

Jika dibiarkan dalam waktu lama, kotoran tersebut dapat berubah menjadi kerak kuning yang membandel. Kalau sudah begini, lantai keramik akan sulit bersih meski sudah disikat dengan sabun atau cairan pembersih porselen.

Nah untuk mengatasi hal tersebut, sejumlah orang kerap menambahkan bahan pembersih lain untuk mengangkat noda membandel pada keramik kamar mandi. Bahan tersebut adalah sitrun. Keramik yang dibersihkan dengan sitrun memang tampak kembali cerah. Namun terkadang sitrun juga sulit didapatkan di pasaran.