Brilio.net - Lele termasuk salah satu ikan yang banyak dibudidaya. Jenis ikan air tawar ini memang kerap dikonsumsi sebagai lauk makan di rumah ataupun restoran. Rasanya gurih dan dagingnya yang lembut membuat ikan lele digemari banyak orang.

Walaupun begitu, tidak sedikit juga orang yang menghindari ikan lele karena baunya amis. Selain itu, banyaknya lendir yang menempel di ikan lele membuat sejumlah orang enggan mengolahnya sendiri. Memang, butuh trik khusus untuk menghilangkan bau amis dan lendir pada ikan lele ini.

Salah satu metode yang kerap dilakukan banyak orang adalah dengan membaluri ikan pakai garam dan air jeruk nipis. Usut punya usut, garam dan jeruk nipis ini dapat melunturkan lendir yang menempel pada ikan lele. Namun perlu diketahui bahwa garam dan jeruk nipis tidak bisa langsung menghilangkan bau amisnya.

Bau amis pada ikan lele tidak hanya disebabkan oleh lendirnya yang melimpah. Namun jeroan ikan lele juga harus dibersihkan dengan baik. Nah, proses inilah yang kemudian kerap diabaikan oleh banyak orang.

Beruntungnya, seorang pengguna Instagram @dirumah.khawla pernah membagikan trik ampuh untuk mengatasi masalah tersebut. Bukan hanya membagikan trik menghilangkan lendir, dia juga punya metode tersendiri untuk membasmi bau amis pada ikan lele.