Brilio.net - Di Indonesia, pisang jadi salah satu buah yang mudah didapat. Bukan tanpa alasan, banyak masyarakat sengaja menanam pohon pisang di pekarangan ataupun kebunnya. Di samping itu, pisang juga tersedia dari berbagai jenis, ada pisang raja, pisang ambon, pisang tanduk, pisang mas, dan masih banyak lagi.
Dilansir dari pasuruankab.go.id, masa panen berbagai jenis pisang lokal biasanya membutuhkan waktu sekitar 8-9 bulan. Jika sudah matang, pisang bisa langsung dipanen dari pohonnya.
-
Nggak pakai ribet, ini cara mudah bersihkan getah pisang di tangan Getah pisang yang menempel pada tangan sulit dihilangkan hanya dengan sabun cuci tangan biasa.
-
Trik mengupas kulit pisang mentah agar terhindar dari getah Agar keripik pisang renyah, pilih pisang yang sudah tua namun belum matang.
-
Tanpa digosok sabun, ini trik hilangkan bekas getah nangka membandel di pisau agar kinclong lagi Kalau nangka masih muda, lebih pas jika dimasak terlebih dahulu.
Bukan diberi baking soda, ini cara lunturkan noda kerak dan karat di kompor pakai 2 bahan dapur
Meski terlihat mudah, memanen pisang juga nggak lepas dari kendala. Mengingat, pohon pisang mengandung banyak getah. Jika tidak hati-hati, getah pohon pisang malah akan muncrat mengenai tangan hingga pakaian. Seperti yang dialami oleh pengguna TikTok @hijausurya. Getah pohon pisang tampak mengenai pakaian miliknya yang berwarna putih.