Brilio.net - Mengonsumsi nasi sudah menjadi kebiasaan sebagian besar masyarakat Indonesia. Bahan makanan satu ini memang sudah menjadi makanan pokok yang biasa dikonsumsi sebagai menu makan utama. Oleh sebab itu, banyak orang menyantapnya setiap hari dengan aneka lauk pauk.

Lantas karena dikonsumsi setiap hari, sebagian besar orang biasanya akan menyimpan beras dalam jumlah besar. Beras yang nantinya dimasak menjadi nasi ini lantas disimpan dalam wadah tertentu. Mulai dari karung, toples, hingga dispenser khusus beras.

Menyimpan beras dalam jumlah banyak memang bisa menghemat pengeluaran. Sayangnya, jika tidak disimpan dengan tepat, beras ini bisa jadi bau atau bahkan sampai berkutu. Yup! Kutu kerap menjadi masalah utama yang dapat menurunkan kualitas beras.

Kutu beras seringkali muncul ketika beras disimpan dalam tempat dengan kelembapan tinggi atau suhu yang hangat. Tempat penyimpanan yang lembap atau tidak tertutup dengan baik memberikan lingkungan yang ideal bagi kutu beras untuk berkembang biak. Jika dibiarkan begitu saja, kutu ini bisa membuat beras bau dan kurang berkualitas.

Untuk mengusir kutu beras, sejumlah orang biasanya akan menggunakan cara khusus. Mulai dari menjemur beras, hingga menggunakan berbagai macam bahan makanan, seperti meletakkan daun jeruk ke dalam beras. Ada juga yang meletakkan wadah berisi cuka ke bagian tengah beras. Aroma dari bahan-bahan tersebut dinilai dapat membuat kutu pergi begitu saja dengan sendirinya.

Namun jika ingin kutu beras ini pergi dengan lebih cepat, ada bahan lain yang bisa digunakan, lho. Bahan ini pernah digunakan oleh pengguna YouTube @fathr6260. Melalui salah satu video yang diunggah, dia mengaku bahan ini lebih ampuh dan cepat dalam mengusir kutu dalam wadah penyimpanan beras.