Brilio.net - Es buah jadi salah satu minuman yang kerap dicari saat bulan Ramadan. Rasanya manis dan segar akan membuat dahaga selama seharian berpuasa hilang seketika. Nggak cuma itu, minum es buah juga cukup menyehatkan, karena diolah dengan berbagai macam buah-buahan.
Es buah biasanya terdiri dari potongan berbagai macam buah. Ada mangga, buah naga, blewah, kiwi, hingga semangka. Agar tampilannya semakin menarik, buah-buah tersebut biasanya dipotong dengan bentuk dadu. Termasuk buah semangka, yang memiliki ukuran besar.
-
Trik membelah semangka tanpa pisau ini antimainstream, tak perlu tenaga ekstra Belahannya mungkin nggak serapi hasil potongan pisau, tapi segarnya tetap ada, dong.
-
VIDEO: Cara memotong semangka anti mainstream Pernah makan buah semangka kan? Potongan buah semangka yang begitu familiar adalah bentuk bulan sabit atau setengah lingkaran.
-
Momen wanita memotong semangka ini malah meledak, boro-boro makan malah bikin spot jantung Semangka kaya antioksidan, vitamin A, C, dan B.
Memotong semangka memang susah-susah gampang. Karena kandungan air di dalamnya banyak, menjadikan semangka mudah sekali hancur jika asal dipotong. Sebagai solusinya, sebagian orang sengaja mengandalkan talenan saat memotong semangka. Meski memudahkan, namun cara ini membutuhkan waktu yang lama karena kamu harus memotongnya satu per satu bagian semangka.
Usut punya usut, ternyata ada trik memotong semangka bentuk dadu yang lebih praktis, lho. Nggak cuma mudah, tapi juga dijamin akan menghemat waktu, nih. Cara ini dibagikan oleh pengguna YouTube mas Gito 9.
Di salah satu videonya, pria ini menunjukkan setiap tahapan saat memotong semangka menjadi bentuk dadu. Cara yang dilakukan pun tak memerlukan talenan, karena ia hanya mengandalkan tangan kosong dan satu buah pisau.
Pria ini tunjukkan fungsi antimainstream pompa galon, bermanfaat buat pengusaha mikro frozen food