Brilio.net - Buah anggur dikenal sebagai salah satu buah yang paling banyak disukai. Selain rasanya yang segar, ukurannya yang kecil membuatnya cenderung praktis disantap. Hal tersebut juga membuat anggur kerap dipilih sebagai camilan yang menyehatkan.
Namun seperti buah pada umumnya, anggur yang hendak disantap ini harus dibersihkan terlebih dahulu. Selain untuk menghilangkan kotoran, mencuci anggur juga berfungsi untuk melunturkan lapisan lilin di bagian luar. Pasalnya, anggur yang dijual di pasaran biasanya dilapisi lilin untuk memperpanjang masa simpannya.
-
Bukan tepung, ini cara hilangkan lapisan lilin dan bahan pengawet pada anggur cuma pakai 3 bahan dapur Lapisan lilin ternyata juga bikin anggur awet tahan lama.
-
Hanya butuh 1 bahan dapur, ini trik hilangkan lapisan lilin pada anggur tanpa baking soda dan tepung Lapisan putih pudar yang mengelilingi buah anggur ini merupakan lilin, supaya buah satu ini bisa tahan lama.
-
Tak perlu tepung atau garam, ini trik bersihkan lapisan lilin pada anggur dengan 3 bahan dapur Anggur kaya akan nutrisi yang bisa meningkatkan imun.
Tanpa tepung dan baking soda, ini cara menghilangkan lapisan lilin dan pestisida pada anggur
Saat hendak dikonsumsi, lapisan lilin anggur ini tentu harus dihilangkan dulu. Dilansir dari eco-steamclean.co.uk, jika dikonsumsi, lapisan lilin pada anggur dapat menghalangi penyerapan beberapa nutrisi, seperti vitamin dan mineral. Jika ingin lebih sehat, kamu harus mencucinya dengan baik hingga lapisan lilinnya benar-benar hilang.
Biasanya sejumlah orang akan mengandalkan bahan khusus untuk melunturkan lapisan lilin ini. Salah satunya adalah dengan tepung. Jadi, anggur akan direndam dalam larutan tepung dan digosok-gosok hingga lapisan lilinnya luntur. Tapi jika stok tepung di dapur sedang menipis atau bahkan habis, kamu bisa menggunakan bahan lain.