Brilio.net - Berbagai macam aktivitas memasak memang berpotensi membuat area dapur jadi kotor. Mulai dari noda minyak, cipratan masakan, hingga tumpahan saus terkadang memenuhi permukaan kompor dan lantai dapur. Jika dibiarkan begitu saja, noda-noda tersebut bisa menimbulkan bau tak sedap, lho.

Demi menghindari hal tersebut, dapur memang harus segera dibersihkan sesaat setelah memasak. Biasanya sejumlah orang akan menggunakan kain lap untuk membersihkan noda-noda di dapur. Selain membersihkan kotoran, kain lap juga bisa ampuh menyerap noda minyak atau lemak yang licin.

Sayangnya, tumpukan noda minyak dan lemak ini bisa berpotensi membuat kain lap jadi bau tengik. Kondisi kain lap seperti ini tentu tidak layak digunakan untuk membersihkan dapur. Alih-alih kesat, permukaan lantai atau meja dapur justru jadi berminyak dan bau jika dibersihkan dengan kain lap yang kotor.

Kondisi kain lap seperti ini memang sering dialami banyak orang, salah satunya adalah Zulaikha Pratiwy. Melalui salah satu video yang diunggah, dia pernah mengeluhkan tentang sulitnya membersihkan kain lap dapur. Terlebih jika kain lap sudah sangat berminyak dan kotor.

"Ini murni pengalaman aku ya, setiap kali mencuci kain serbet seperti ini. Walaupun udah nodanya hilang, tapi hasilnya bakalan bau tengik," ujar pengguna YouTube Zulaikha pratiwy.

foto: YouTube/Zulaikha pratiwy

Lantas kain lap yang kotor biasanya akan dicuci dengan bahan khusus, misalnya sitrun atau bahkan pemutih. Bahan tersebut dipercaya bisa melunturkan noda membandel seperti lemak sekalipun. Selain itu, bau tengik pada kain lap juga bisa hilang.

Namun alih-alih menggunakan sitrun dan pemutih, Zulaikha justru menggunakan bahan lain yang lebih mudah didapat.