Brilio.net - Biasa diolah sebagai bahan isian lumpia, rebung juga bisa sajikan menjadi beragam hidangan yang lezat. Mulai dari gulai, lodeh, tumisan, dan banyak lainnya. Sayangnya bahan makanan yang berasal dari tunas bambu muda ini hanya ada pada musim tertentu.
Tak heran, sebagian orang kemudian menyimpan rebung untuk dijadikan stok. Namun, rupanya jika salah mengolahnya, maka aroma rebung bisa bau pesing dan tak awet. Bahkan teksturnya juga bisa berubah nggak segar, lho.
-
Bukan di kulkas, begini cara menyimpan rebung agar tahan berbulan-bulan Bau rebung pesing kalau tidak diolah dengan benar.
-
Tak perlu diberi gula atau garam, ibu muda ini punya trik merebus rebung agar tetap putih dan antibau Bisa dimasak jadi berbagai macam jenis menu, mulai dari aneka tumisan, gulai, hingga isian lumpia.
-
Bukan pakai rempah, begini trik merebus rebung agar tidak pahit dan bau pesing Rebung sering diandalkan untuk isian camilan, buat lumpia misalnya.
Bukan beli baru, ini cara perbaiki gelas blender retak agar rapat lagi andalkan 1 bahan sederhana
Salah satu alternatif untuk menyimpan rebung agar tetap awet biasanya orang menambahkan gula. Caranya menggunakan teknik menumis dengan sedikit air lalu ditambah 1 sendok makan gula pasir. Teknik ini dinilai bisa membuat rebung awet dan segar.
Namun tanpa ditambah gula, ada cara lain yang bisa kamu coba. Cara ini dibagikan oleh pengguna YouTube bernama Pipit Wijayanti. Dilansir BrilioFood dari akun Youtube @Pipit Wijayanti, rupanya ia hanya mengandalkan 1 bahan dapur.
Usut punya usut bahan dapur yang digunakan untuk menyimpan rebung agar awet dan segar adalah garam. Sementara teknik yang digunakan warganet tersebut adalah dengan cara merebus.
Tak perlu pakai sitrun, ini trik bersihkan noda gosong di pantat wajan cukup tambah 1 bahan sederhana
foto: YouTube/@pipit Wijayanti
Pertama-tama siapkan rebung yang telah diiris-iris tipis. Kemudian cuci rebung hingga bersih.
Lalu masukkan rebung ke dalam panci. Tambahkan air bersih hingga rebung terendam semua. Selanjutnya hidupkan api dan tambahkan 1/4 sendok teh garam ke dalam panci.
foto: YouTube/@pipit Wijayanti
Rebus rebung hingga mendidih. Jangan lupa sesekali diaduk supaya rebung matang merata. Jika dirasa sudah empuk, matikan kompor.
Lalu tiriskan rebung tersebut. Supaya uap panasnya cepat hilang, letakkan rebung pada wadah terbuka. Terakhir jika sudah benar-benar dingin, masukkan rebung ke dalam box dan tutup rapat. Rebung pun bisa tetap awet dan segar meski disimpan di dalam freezer.
foto: YouTube/@pipit Wijayanti
Telah ditonton lebih dari 626 kali, video tentang cara menyimpan rebung agar tetap awet dan segar ini sontak menuai atensi warganet. Nggak heran jika kemudian banyak pengguna YouTube lain yang turut memberikan komentar terima kasih atas tipsnya ini di kolom komentar.
foto: YouTube/@pipit Wijayanti
"makasih kak,, tips merawat rebungnya," tulis akan @wibianawulannandari9419.
"Terima kasih tipsnya bun. Wajib di coba nih" kata akun @ashifasuhanda3420.
"Makasih atas perkongsiannya, sangat bermanfaat." komentar akun @nanajajararachannel1380.