Brilio.net - Selain sofa dan kursi, karpet lantai juga kerap dipakai sebagai alas untuk duduk. Biasanya karpet yang digunakan terbuat dari bahan sutra atau wol. Karpet dengan tekstur bulu yang halus juga belakangan banyak dipakai di dalam rumah. Karena sering terinjak oleh kaki, karpet lantai kerap menjadi sarang debu dan kotoran.
Tak hanya debu dan kotoran, terkadang karpet lantai juga terkena noda tumpahan makanan dan minuman. Kalau noda tersebut tak langsung segera dibersihkan, noda akan menyerap dan menempel pada serat kain. Akibatnya, karpet akan sulit dibersihkan jika hanya memakai sabun atau detergen.
-
Tanpa detergen, ini cara bersihkan noda di karpet agar hilang tak tersisa pakai 2 bahan dapur Mencuci karpet memerlukan tenaga ekstra. Nggak heran jika akhirnya kebanyakan orang merendam karpet selama beberapa waktu di larutan detergen.
-
Tanpa perlu dicuci, ini cara mudah agar karpet semakin bersih dan wangi pakai tambahan 1 bahan dapur Kotoran tersebut bisa berasal dari debu atau tumpahan makanan dan minuman.
-
Tak perlu baking soda atau cuka, begini cara mencuci kain serbet kumal agar kembali cerah dan wangi Tak hanya meja dapur, tapi perabot dapur seperti kompor, wastafel, hingga lemari dapur juga dibersihkan menggunakan kain serbet ini.
Tanpa disikat, cara bikin sapu ijuk dapur bercabang kembali kokoh tahan lama pakai 1 alat sederhana
Hal itu juga terjadi pada karpet bulu putih milik pengguna YouTube Zulaikha pratiwy. Dalam salah satu unggahannya, ia memperlihatkan karpet bulu warna putih miliknya yang terkena tumpahan kopi. Karena tak langsung dicuci, noda kopi tersebut sudah menyerap ke dalam serat kain karpet.
Oleh karena itu, ia ingin mencuci karpet tersebut dengan campuran khusus agar noda membandel bisa luntur dan terangkat. Namun, alih-alih mencucinya dengan detergen di mesin cuci, ia justru memilih untuk mencucinya secara manual dengan memanfaatkan dua bahan dapur.
Dilansir BrilioFood pada Kamis (4/1), ia memanfaatkan beberapa bahan, seperti sitrun, sabun cuci piring, baking soda, dan air panas. Sebelum mencuci karpet, pengguna YouTube tersebut mengeluarkan busa yang menjadi lapisan karpet.
Tanpa detergen, ini cara bersihkan noda di karpet agar hilang tak tersisa pakai 2 bahan dapur
foto: YouTube/Zulaikha pratiwy