Brilio.net - Lemon kaya akan vitamin C. Satu buah lemon biasanya mengandung sekitar 31 mg vitamin C. Jumlah ini bahkan bisa memenuhi 51% kebutuhan asupan vitamin C dalam sehari, lho.
Vitamin C sendiri dapat menunjang kesehatan tubuh. Dilansir dari nhs.uk, menjaga asupan vitamin C dalam tubuh dapat mengurangi risiko penyakit jantung dan stroke. Tidak hanya itu, vitamin C juga bisa mendukung kesehatan kulit dan tulang.
-
Jangan asal, begini trik memilih lemon berkualitas dan airnya melimpah Lemon berkualitas menghasilkan perasan air yang banyak.
-
10 Manfaat air lemon untuk kesehatan, jaga daya tahan tubuh Dengan konsumsi air lemon, maka tubuh akan lebih kebal terhadap beberapa penyakit.
-
Trik memeras jeruk lemon tanpa bikin tangan kotor, sekali tekan air perasan keluar lebih banyak Nggak perlu buru-buru beli alat pemeras lemon.
Untuk mendapat vitamin C yang terkandung dalam lemon, sebagian besar orang biasanya akan memanfaatkan air perasannya. Perasan lemon ini bisa langsung dikonsumsi atau dicampur dengan air mineral terlebih dahulu.
Namun tahu nggak sih, mengonsumsi seduhan air lemon ini nggak boleh sembarangan karena bisa berpengaruh pada vitamin C yang ada di dalamnya. Seorang ahli gizi bernama Putri MJ turut menjelaskan hal tersebut melalui akun TikTok pribadinya.
foto: TikTok/@putriemje