Brilio.net - Ikan asin jadi salah satu bahan masakan favorit kebanyakan masyarakat Indonesia. Selain rasanya enak, ikan asin juga mudah didapatkan di luaran sana. Kamu bisa membelinya dengan harga yang relatif murah di toko sayur keliling, pasar, hingga swalayan besar.
Meski begitu, sebagian orang mengaku enggan mengonsumsi ikan asin. Lantaran rasa asin di jenis ikan satu ini memang terasa sangat kuat. Alhasil saat dimasak, olahan ikan asin terasa terlalu asin sehingga tidak bisa dinikmati.
-
Bukan pakai garam atau air panas, ini cara ampuh mengurangi rasa asin pada ikan asin Tidak semua orang suka makanan yang terlalu asin.
-
Nggak cuma pakai garam, ini cara mudah mengurangi rasa asin pada ikan asin cukup tambah 1 bahan dapur Ikan asin bisa diolah jadi berbagai menu masakan yang menggugah selera.
-
Tanpa garam atau jeruk nipis, ini cara menghilangkan rasa asin berlebih pada ikan asin pakai 1 alat Ikan asin ini bukan hanya sudah berbumbu yang bikin masak lebih praktis, tapi juga dikenal lebih awet saat disimpan.
Usut punya usut, rasa asin pada ikan asin bisa dikurangi dengan sebuah cara praktis. Hal ini sempat ditunjukkan oleh seorang warganet pengguna TikTok @berbagidunia. Dalam unggahan videonya, ia menunjukkan penampakan sepotong ikan asinnya yang akan diolah jadi suatu hidangan. Nggak langsung dimasak dengan bumbu, ia mengaku mengolah ikan asin terlebih dahulu untuk mengurangi rasa asinnya.
foto: TikTok/@berbagidunia