Brilio.net - Brilio.net - Ada banyak masakan dengan cita rasa pedas yang khas. Nah, untuk menambahkan rasa pedas ini, cabai jadi salah satu bahan masakan yang kerap diandalkan. Tak heran jika beberapa orang kemudian menyimpan cabai dalam jumlah banyak sebagai stok dapur.

Sayangnya, cabai juga jadi bahan dapur yang mudah busuk jika tidak disimpan dengan baik. Untuk menghindari hal tersebut, beberapa orang pun memilih menyimpan cabai dalam bentuk kering bentuk bubuk. Selain memiliki durasi penyimpanan yang lebih lama, cabai bubuk juga punya cita rasa pedas sama seperti biasanya.

Walau kini sudah banyak produk yang menjual cabai bubuk kemasan, namun pada dasarnya bahan pedas ini bisa dibuat sendiri di rumah, lho. Perlu diketahui bahwa membuat cabai bubuk harus melalui proses pengeringan terlebih dahulu untuk menghilangkan kadar airnya.

Pengeringan ini pun dapat dilakukan dengan beberapa cara. Salah satu teknik pengeringan cabai yang paling umum adalah dengan dijemur. Sayangnya, cara ini juga membutuhkan waktu cukup lama.

Supaya lebih menghemat waktu, kamu bisa menyontek pembuatan cabai bubuk yang dibagikan oleh salah warganet di TikTok. Dilansir BrilioFood dari TikTok/@masakmakanmacak pada Kamis (25/8), langkah pertama yang perlu kamu lakukan adalah menyiapkan cabai rawit segar. Jika cabai tersebut dibeli di pasar, pastikan tidak busuk, ya.

foto: TikTok/@masakmakanmacak

Rebus terlebih dahulu cabai segar selama 15 menit agar matang. Kemudian tiriskan menggunakan bagian belakang kertas minyak. Hal ini berguna untuk memastikan kandungan air dalam cabai berkurang. Tekan-tekan cabai secara perlahan untuk mengurangi kadar airnya.

Kemudian tata cabai di atas loyang datar secara merata, agar bisa kering dan tidak gosong di satu sisinya. Sembari menyiapkan cabai, panaskan oven terlebih dahulu selama 10 menit dengan suhu 150 derajat celcius. Nah, oven inilah yang akan digunakan untuk mengeringkan cabai secara cepat.

foto: TikTok/@masakmakanmacak

Setelah oven panas, masukkan cabai yang sudah ditata di atas loyang. Oven dengan suhu 130 derajat celcius selama 30 menit. Cek kondisi cabai, jika masih basah, oven kembali. Di oven tahap kedua ini, gunakan suhu 160 derajat celcius dengan durasi 40 menit. Setelah 40 menit, atur kembali oven dengan suhu 150 derajat celcius selama 20 menit.

foto: TikTok/@masakmakanmacak

Hasil cabai pun kering sempurna. Jika dibandingkan dengan pengeringan dari cahaya matahari, cara ini dapat membuat hasil cabai lebih berminyak. Sehingga tak perlu disangrai terlebih dahulu jika hendak diolah menjadi cabai bubuk, ya.

"Menurut aku yang pakai oven ini kalau mau bikin boncabe nggak usah disangrai dulu. Tapi yang dikeringkan dengan cahaya matahari, menurut aku harus disangrai dulu kalau mau bikin boncabe," jelasnya dikutip dari TikTok/@masakmakanmacak.

foto: TikTok/@masakmakanmacak

Cabai kering tersebut bisa langsung dihaluskan dengan food processor selama empat menit, kecepatan yang biasa untuk menghasilkan tekstur bubuk cabai agak kasar. Nah, biar makin gurih dan kaya rasa, dia pun menambahkan bumbu-bumbu berupa 1 sdt penyedap, 1,5 sdt kaldu bubuk halus, dan 1 sdt gula halus. Lalu blender lagi hingga satu menit.

Cabai bubuk yang sudah siap pakai bisa disimpan dalam toples tertutup dan kedap udara. Dengan begitu, cabai bubuk bisa awet lebih dari satu tahun jika tidak terkontaminasi air yang dapat membuatknya lembap.

foto: TikTok/@masakmakanmacak

Ditonton lebih dari empat juta kali, video tersebut sukses menarik perhatian warganet.

"mumpung cabe murah ni... mari kita cobaaa," kata akun TikTok/@gagame02.

"kayanya lebih enak yang homemade daripada boncabe," ungkap akun TikTok/@oded_3

"mks y kk ilmu nya," tulis TikTok/@rumahjahituky dalam kolom komentar.

"mskasih kak tipsnya langsung praktek," sahut TikTok/@herasyafia.

"Makasih banyak kak, aku alergi bahan makanan istan tapi suka pedes, makasih banyak ," ujar pengguna TikTok/@silvia.jeno.