Brilio.net - Formalin adalah pengawet makanan yang telah dilarang untuk dipakai pada makanan. Sayangnya, penggunaan formalin masih sering ditemukan pada makanan-makanan tertentu, salah satunya adalah tahu. Hal ini kerap dilakukan produsen tahu yang nakal untuk meraup keuntungan tersendiri tanpa memikirkan kesehatan konsumen.
Ada banyak risiko kesehatan yang didapat saat mengonsumsi tahu berformalin. Menurut sebuah penelitian yang dilansir dari healthopenresearch.org, bahaya mengonsumsi tahu berformalin antara lain dapat menyebabkan sakit kepala, gangguan tidur, radang hidung, iritasi kulit, hingga kanker. Tentu sangat mengerikan, bukan?
-
Cukup lakukan 2 langkah, ini trik mengetahui tahu putih mengandung formalin atau tidak Ketika tahu putih yang telah dicampur formalin dikonsumsi, bahan kimia ini bisa menimbulkan berbagai dampak kesehatan
-
Cara praktis menghilangkan formalin pada mi basah, simpel hanya pakai satu bahan Mi basah jika tak diawetkan, bisa cepat sekali basi dan berjamur selama proses penyimpanan.
-
Tanpa dikukus terlebih dahulu, ini cara menyimpan tahu agar awet di kulkas Tahu merupakan jenis makanan yang cepat basi, karena dibuat dengan proses fermentasi.
Demi menghindari risiko tersebut, ada baiknya untuk lebih selektif saat membeli tahu. Pada dasarnya, tahu yang mengandung formalin punya ciri-ciri tersendiri. Kamu bahkan bisa membedakan tahu murni dan tahu berformalin dengan mudah.