Brilio.net - Sudah jadi rahasia umum, kalau sendok merupakan alat yang digunakan untuk makan. Di pasaran, sendok dijual dengan berbagai jenis dan bentuk. Salah satu jenisnya yang sering dipakai adalah sendok plastik.

Sendok plastik biasanya dijual di pasaran, toko plastik, sampai swalayan besar. Selain mudah ditemukan, sendok plastik juga praktis dibawa ke mana saja. Namun, sayangnya sendok plastik hanya bisa digunakan sekali pakai.

Alhasil sehabis digunakan, sendok plastik harus dibuang. Padahal, plastik yang juga bahan dasar sendok ini dinilai sulit terurai. Oleh sebab itu, sendok plastik yang terbuang malah akan menumpuk dan mencemari lingkungan.