Brilio.net - Zaman sekarang, sudah banyak alat penggorengan yang super canggih di pasaran supaya proses menggoreng bisa dilakukan tanpa minyak. Namun, bagi sejumlah orang, untuk membeli alat tersebut, modal yang dibutuhkan belum tentu ekonomis. Sehingga, masih banyak orang yang masak aneka gorengan pakai wajan dan minyak di atas api kompor saja.
Di samping itu, menggoreng pakai minyak juga masih banyak disukai karena praktis dan hasil gorengan dianggap lebih nikmat. Tetapi, setiap selesai menggoreng, minyak yang semula jernih akan mudah berubah jadi kotor meskipun baru satu kali dipakai. Biasanya, minyak jadi kotor karena serpihan bahan masakan yang rontok, baik saat menggoreng ayam, ikan, nugget, ataupun makanan lainnya.
-
Bukan diberi larutan tepung, ini trik jernihkan minyak goreng kotor dan berkerak cukup tambah 1 alat Minyak baru saja sekali pakai tapi sudah kotor? Tenang aja, ada cara tepat untuk membersihkannya tanpa tambahan apa pun.
-
Tanpa dipanaskan ulang, ini cara jernihkan minyak yang kotor cuma pakai 2 alat sederhana Beberapa makanan meninggalkan ampas berupa serbuk yang bisa mengendap di minyak ataupun mengubah warna minyak jadi lebih gelap.
-
Bukan diberi larutan tepung, ini trik jernihkan minyak goreng kotor pakai 1 sampah dapur Hasilnya nanti tidak akan memengaruhi rasa makanan yang digoreng.
Bahkan, ada kalanya kotoran yang ada di minyak tak kunjung hilang meski sudah disaring berkali-kali. Biar minyak bisa jernih lagi, kamu bisa mempraktikkan sejumlah trik, seperti merebusnya pakai larutan tepung. Namun, nggak melulu pakai tepung, kamu pun bisa memanfaatkan bahan lain seperti yang dilakukan oleh warganet di akun YouTube Cook With Msoo, nih.