Brilio.net - Memasak bisa ditekuni siapa saja, baik yang memang berkecimpung di bidang kuliner atau sekadar dijadikan hobi. Kegiatan memasak biasanya dianggap menyenangkan, apalagi kalau hidangan yang dibuat berhasil dan enak. Tetapi, kalau soal merawat dan mengganti perabot di dapur, tak semua orang menyukainya.
Seperti saat gas LPG habis, banyak orang menolak untuk mengurusnya lantaran takut. Pasalnya, kalau tak tahu caranya atau tak berhati-hati saat mengganti tabung gas yang baru, gas LPG bisa berisiko meledak. Belum lagi kalau gas bocor, buat yang masih pemula soal dapur, pasti bakalan panik bukan main.
-
Bukan pakai karet gelang atau seal merah, ini trik mengatasi regulator longgar yang bikin gas bocor Nggak perlu panik lagi menghadapi kendala regulator.
-
Nggak perlu ganti karet gas baru, ini trik praktis atasi tabung gas yang bocor pakai 1 alat sederhana Meski terlihat mudah, terkadang pemasangan regulator pada gas mengalami kendala.
-
Cara mudah mengatasi regulator gas longgar pakai alat sederhana Regulator gas yang longgar bisa diatasi dengan mudah menggunakan alat sederhana tanpa risiko kebocoran.
Nah, kalau mendapati gas LPG bocor saat memasang regulator, sebaiknya jangan panik dulu, nih. Hal ini bisa jadi karena posisi regulator maupun karet sealnya longgar. Banyak orang memanfaatkan karet gelang untuk dimasukkan ke dalam lubang tabung gas LPG supaya tak ada lagi gas yang bocor. Di sisi lain, ada trik lain yang nggak kalah simpel nih dari warganet di akun TikTok @idetube.