Brilio.net - Jahe dikenal sebagai rempah yang memiliki aroma khas dan rasa cenderung pedas. Aroma jahe ini sangat kuat dan menyegarkan, sehingga membuatnya sering digunakan untuk memasak. Masakan yang diolah dengan campuran jahe biasanya jadi lebih sedap dan menggugah selera.
Karena sering digunakan, jahe termasuk rempah yang kerap disimpan dalam jumlah banyak sebagai stok. Sayangnya, rempah jenis rimpang satu ini mudah sekali kering dan keriput. Hal ini biasanya disebabkan karena proses penyimpanannya yang kurang tepat.
-
Cara menyimpan jahe utuh ini bikin tak mudah kering dan busuk sampai empat bulan Dalam waktu beberapa hari saja, jahe bisa kering, busuk, atau bahkan tumbuh tunas di beberapa bagiannya. Tentu tak bisa dipakai lagi.
-
Trik mengeringkan jahe tanpa oven dan alat pengering khusus, awet dan cocok buat stok Biasanya sebagian orang akan menggunakan oven atau microwave untuk mengurangi kadar air pada rempah.
-
Bukan dijemur atau dimasukkan freezer, begini cara simpan daun jeruk agar tak kering hingga 3 minggu Rempah daun satu ini bisa cepat kering, hitam, bahkan tak wangi lagi jika tidak disimpan dengan baik.
Bukan direndam air, ini cara menyimpan daun salam agar tidak kering dan menghitam dalam 1 bulan
Pada dasarnya, sejumlah orang umumnya hanya meletakkan jahe begitu saja di kulkas atau bahkan di lemari dapur. Namun karena dinilai cepat kering, banyak juga yang kemudian menerapkan cara khusus dalam menyimpan jahe. Salah satunya adalah dengan merendamnya dalam air. Usut punya usut, cara ini dapat membuat jahe tetap segar dalam waktu yang lama.
Namun kekurangan dari metode tersebut adalah air yang digunakan cenderung mudah keruh. Kamu harus mengganti air rendamannya secara rutin agar jahe tidak busuk. Bagi beberapa orang, proses ini memang cenderung ribet.
Padahal ada cara lain yang bisa digunakan saat hendak menyimpan jahe agar tidak mudah kering dan keriput. Cara ini dibagikan oleh pengguna Instagram @ummubalqishaura. Melalui salah satu video Reels yang diunggah, dia mengaku cara tersebut dapat membuat jahe awet segar hingga berbulan-bulan lamanya.
Tanpa dikeringkan, wanita ini punya cara simpan daun jeruk agar tetap segar 1 minggu di suhu ruang