Brilio.net - Daun kemangi biasanya digunakan sebagai pendamping bahkan penyedap rasa pada masakan. Umumnya, kemangi bisa dicampur sambal atau dijadikan lalapan.

Selain enak dan segar, daun kemangi juga punya wangi aromatik yang khas. Hal itulah yang membuat banyak orang menyetok daun kemangi di rumah. Sayangnya jika stok daun kemangi ini disimpan secara asal, akan berubah menghitam dan layu.

Melihat stok daun kemanginya layu, kebanyakan orang langsung membuangnya. Padahal ada cara lain untuk mengatasi kejadian ini. Sebagian orang sengaja merendam kemangi dengan air es selama beberapa waktu untuk mengembalikan kesegaran daun kemangi.

Sayangnya, nggak semua orang punya stok air es di rumah. Tapi nggak perlu khawatir, karena ada cara lain yang lebih praktis agar daun kemangi yang telanjur layu bisa segar kembali.