Brilio.net - Saat membuat lontong, banyak orang memasaknya dalam porsi besar. Bukan tanpa alasan, lontong biasanya perlu direbus dalam waktu sangat lama. Jika membuat satu atau dua buah saja, tentu akan boros gas dan waktu.

Sisa lontong yang tidak langsung dikonsumsi memang bisa disimpan untuk dimakan nanti. Biar lebih awet, sebaiknya simpan lontong di kulkas. Dengan begitu, lontong tidak akan mudah berair atau bahkan berlendir.

Saat hendak dikonsumsi, lontong tinggal dikeluarkan dari kulkas dan dihangatkan kembali. Menghangatkan lontong ini tak jauh berbeda dengan menghangatkan makanan pada umumnya. Kamu hanya perlu merebus atau mengukusnya kembali.

Namun perlu diketahui bahwa menghangatkan lontong ini bisa memengaruhi keawetannya, lho. Pasalnya, lontong yang dihangatkan dengan cara direbus atau dikukus akan lebih mudah berair dan lembek. Padahal lontong seperti ini tentu kurang lezat saat disantap. Selain itu, jika hendak disimpan lagi, lontong akan cepat berlendir dan basi.