Brilio.net - Blender yang sudah terlalu lama digunakan biasanya akan tampak kusam karena kerak. Nah, kerak ini umumnya berasal dari sisa makanan atau minuman yang tidak dibersihkan dengan benar setelah blender digunakan. Padahal bahan-bahan seperti buah, sayur, hingga rempah dapat meninggalkan residu yang menempel di permukaan blender, khususnya di sudut-sudut yang sulit dijangkau.
Nah seiring waktu, residu yang menempel di blender ini akan mengering dan mengeras. Hal tersebut menjadi tanda munculnya lapisan kerak yang pada akhirnya membuat blender terlihat kusam dan kurang higienis saat dipakai. Tentu kamu nggak ingin menggunakan blender yang seperti ini, bukan?
-
13 Cara mudah membersihkan gelas blender jadi kinclong, ampuh pakai bahan rumahan Tampilan gelas blender yang sedap dipandang, siap digunakan untuk mengolah bahan masakan lagi.
-
Bukan digosok sabun, ini cara praktis bersihkan mesin blender kusam agar kinclong pakai 1 bahan dapur Sayangnya, sebagian orang cuma mencuci bersih bagian gelas blendernya saja.
-
Tanpa digosok sabun, ini trik bersihkan blender berminyak agar kesat dan kinclong lagi dengan 1 bahan Blender yang tidak bersih tentu akan mengontaminasi bahan makanan yang dimasukkan ke dalamnya.
Tanpa baking soda, cara hilangkan noda gosong di panci kukusan ini ampuh pakai 2 bahan sederhana
Banyak orang mengalami masalah seperti ini saat menggunakan blender. Jika kamu salah satu di antaranya, tak perlu khawatir, ada sebuah trik sederhana yang bisa dilakukan untuk membuat blender kembali kinclong dan nggak kusam.
Salah satu cara yang sering digunakan banyak orang adalah dengan menggosok blender menggunakan sitrun. Namun selain itu, ada bahan lain yang tak kalah ampuh dan aman untuk mengangkat kerak kusam di blender, lho. Nah, bahan aman ini pernah digunakan oleh emak-emak pemilik akun Facebook bernama Fitri Rahmawati.
Membersihkan blender kusam berkerak tak lagi jadi PR.
Melalui salah satu video yang diunggah, Fitri mengaku hanya mengandalkan dua bahan dapur. Dilansir BrilioFood dari Facebook Fitri Rahmawati pada Sabtu (8/6), bahan dapur yang dimaksud adalah cuka dan sabun cuci piring. Selain itu, Fitri juga menggunakan pasta gigi untuk membersihkan blender kusam berkerak miliknya.
foto: Facebook/Fitri Rahmawati
Cara pakai bahan-bahan ini pun cukup sederhana. Pertama-tama, siapkan mangkuk. Lalu masukkan sabun cuci piring dan cuka secukupnya. Jika sudah, tambahkan pasta gigi, lalu aduk-aduk semua bahan tadi sampai tercampur merata.
Selanjutnya, oleskan cairan pembersih tersebut ke seluruh bagian blender yang berkerak. Diamkan selama beberapa saat. Setelah itu, teteskan cuka ke bagian dalam blender yang berkerak. Barulah kemudian gosok-gosok menggunakan sikat gigi bekas.
foto: Facebook/Fitri Rahmawati
Terus gosok blender menggunakan sikat sampai keraknya benar-benar luntur. Jika dirasa sudah bersih, bilas blender menggunakan air mengaliar sembali digosok-gosok menggunakan tangan. Hal ini akan membantu menghilangkan kerak, kotoran, dan residu sabun di permukaan blender. Dengan begitu, blender jadi lebih kinclong.
foto: Facebook/Fitri Rahmawati
Nah, blender yang sudah dibersihkan dengan bahan-bahan tersebut biasanya jadi lebih bening. Sebelum digunakan atau hendak disimpan, sebaiknya keringkan dulu blender menggunakan lap atau diangin-anginkan secara manual. Hal ini akan meminimalisir adanya noda yang menempel lagi dan berpotensi menjadi kerak.
foto: Facebook/Fitri Rahmawati
Unggahan tentang trik bersihkan blender kusam ini telah ditonton lebih dari 10 ribu kali di Facebook. Nggak heran jika kemudian ada banyak warganet yang tertarik. Di kolom komentar, sejumlah pengguna Facebook lain mengaku video tersebut sangat bermanfaat dan mudah untuk ditiru.