Brilio.net - Gorengan jadi salah satu hidangan favorit banyak orang. Selain rasanya gurih, tekstur gorengan biasanya renyah tahan lama. Agar hasilnya begitu, gorengan harus digoreng dengan takaran minyak goreng yang banyak.

Sayangnya, minyak goreng yang habis dipakai akan jadi kotor dan berkerak. Hal ini sempat dialami oleh pengguna Facebook Dapur Bunda Keysha. Dalam unggahan videonya, warganet ini menunjukkan penampakan bekas minyak gorengnya yang tampak keruh dan berbusa.

Karena sayang kalau dibuang begitu saja, warganet ini langsung melakukan trik khusus untuk menjernihkan kembali minyak gorengnya. Sejumlah orang sengaja menambahkan larutan tepung ke dalam minyak goreng dengan tujuan agar segala kotoran terkumpul jadi satu.

Namun, cara berbeda dilakukan warganet satu ini. Dalam unggahan videonya, warganet ini tampak mengandalkan satu sampah dapur untuk menjernihkan minyak gorengnya. Penasaran bagaimana caranya?