Brilio.net - Di tengah kesibukannya sebagai istri Wakil Gubernur, Arumi Bachsin selalu menyempatkan diri memasak di rumah untuk keluarga, lho. Melalui YouTube pribadinya, Arumi Bachsin kerap membagikan kegiatan memasaknya tersebut. Hasil masakannya pun tampak serba menggugah selera.
Arumi Bachsin sendiri memang sering memasak hidangan berat untuk keluarga dan sang anak. Salah satu masakannya yang menarik perhatian adalah nasi kuning. Arumi Bachsin pernah membuat nasi kuning ketika merayakan ulang tahun anak keduanya, Alkeinan Mahsyir Putro Dardak.
-
13 Inspirasi masakan rumahan ala Arumi Bachsin ini mudah ditiru Di tengah kesibukannya sebagai istri wakil gubernur Jawa Timur, Arumi kerap menyempatkan waktu memasak untuk keluarga.
-
11 Inspirasi camilan ala Arumi Bachsin, praktis dan bisa dibuat bareng anak Buah hati terlihat senang ketika diajak masak Arumi Bachsin.
-
11 Kreasi masakan sahur dan buka puasa Arumi Bachsin, bisa disontek Alih-alih membeli makanan di luar, Arumi memilih untuk membuat sendiri menu makan tersebut.
Agar tampilannya lebih menarik, dia pun menyajikan (plating) nasi kuning tersebut dengan lauk pendamping dan sayur yang telah dibentuk sedemikian rupa. Setelah diplating, hasil akhir nasi kuning terlihat makin menggugah selera. Tak heran jika sang anak dengan lahap menyantap nasi kuning buatan Arumi Bachsin.
Nah, ingin tahu bagaimana cara plating nasi kuning ala istri Emil Dardak? Yuk simak ulasan BrilioFood dari YouTube/Arumi Bachsin berikut pada Sabtu (19/11).