Brilio.net - Nama Ega Noviantika melejit sejak mengikuti ajang pencarian bakat D'Academy. Ia pun kemudian unjuk gigi di bidang akting dengan membintangi beberapa judul FTV dan sinetron. Di tengah perjalanan kariernya, ia menikah dengan sesama jebolan D'Academy, Rafly.

Pernikahan mereka semakin bahagia setelah dikaruniai seorang putri pada 2020. Bersama keluarga kecilnya, Ega kini tinggal di rumah baru. Lebih tepatnya di sebuah rumah kontrakan minimalis yang nyaman. Dikenal senang memasak, Ega pun kerap membuat konten memasak di YouTube channel pribadinya.

Biasanya, Ega memasak berbagai menu lauk dan sayuran, terutama untuk sang suami. Di dapur rumah kontrakan barunya tersebut lah ia biasa memasak dengan nyaman. Meski nggak cukup besar, dapurnya tetap bisa dipakai memasak makanan dalam porsi besar.

Penasaran gimana penampakan dapur pedangdut kelahiran 1998 ini? Berikut tujuh potret dapur Ega D'Academy yang simpel, dilansir BrilioFood dari YouTube/@R.E OFFICIAL, Selasa (26/10).

1. Dapur Ega berada di bagian depan pintu masuk dan di samping tangga yang menghubungkan ruangan atas rumahnya.

foto: YouTube/@R.E OFFICIAL

2. Tepat di bagian bawah tangga ini lah dapur rumahnya. Ruang kosong di bawah tangga ini pun pas dengan tinggi badannya, sehingga tetap terasa luas untuk dipakai masak.

foto: YouTube/@R.E OFFICIAL

3. Ia memiliki rak tiga tingkat di bagian tengah dapur untuk menaruh alat makan usai dicuci. Memudahkan juga saat ingin mengambil saat memasak.

foto: YouTube/@R.E OFFICIAL

4. Teflon Ega untuk memasak pun semuanya berwarna senada, yakni pink pastel. Cantik dan kelihatan nyaman dipakai untuk memasak, kan?

foto: YouTube/@R.E OFFICIAL

5. Ega selalu menyiapkan bahan makanan secara telaten sebelum dimasak, sehingga dapurnya selalu bersih dan tertata.

foto: YouTube/@R.E OFFICIAL

6. Dapurnya juga lengkap dengan sebuah stop kontak. Jadi ia bisa dengan mudah menggunakan berbagai alat dapur elektronik di dapurnya.

foto: YouTube/@R.E OFFICIAL

7. Rajin membersihkan dapur, nggak salah kalau dapurnya terlihat begitu nyaman dilihat dan digunakan.