Brilio.net - Anak yang sudah memasuki usia 6 bulan sudah bisa diberikan Makanan Pendamping ASI (MPASI). Hal ini dikarenakan anak sudah harus diberikan nutrisi yang lengkap. Sebagai orang tua pasti akan mencari tahu betul nutrisi apa yang baik bagi anak.
Seperti yang dilakukan oleh pesinetron Cut Meyriska. Seleb berusia 28 tahun ini menyiapkan betul menu MPASI untuk buah hatinya secara matang. Nggak cuma memerhatikan kandungan nutrisi, Cut Meyriska juga membuat beragam menu MPASI agar sang anak nggak bosan.
-
7 Tips membuat MPASI ala Cut Meyriska, bikin anak makan lahap Istri Roger Danuarta ini punya cara buat bikin sang anak gampang makan.
-
Inspirasi menu MPASI pertama ala 11 seleb, serba bikin sendiri Nagita Slavina bikin olahan kentang dan brokoli untuk Rayyanza.
-
Menu MPASI 10 seleb ini penuh nutrisi, bisa tingkatkan imun anak Para seleb ini menggunakan bahan-bahan bernutrisi yang mudah didapat.
Memberikan menu MPASI yang bervariasi ini juga jadi upayanya agar anak lahap makan. Selain itu nutrisi yang didapatkan dari berbagai bahan makanan bisa makin komplet. Menu MPASI ala Cut Meyriska ini bisa jadi inspirasi lho.
Sebab, bahan yang digunakan mudah didapat. Lantas, apa saja menu MPASI ala Cut Meyriska? Berikut BrilioFood telah merangkum dari Instagram @cutratumeyriska, deretan menu MPASI ala istri Roger Danuarta ini, pada Selasa (26/10).
1. Menu ini terdiri dari daging yang dimasak bersama sayur, nasi merah organik, dan makaroni.
foto: Instagram/@cutratumeyriska
2. Pancake yang diberikan untuk buah hatinya ini berhasil bikin sang anak lahap makan, lho.
foto: Instagram/@cutratumeyriska
3. Sup makaroni dan sayur ini bikin sang putra doyan makan hingga habis tak tersisa.
foto: Instagram/@cutratumeyriska
4. Pasta dengan warna yang beragam dan jamur ini bergizi dan menggugah selera.
foto: Instagram/@cutratumeyriska
5. Menu sarapan MPASI kali ini adalah beras merah organik, daging, wortel, dan tomat.
foto: Instagram/@cutratumeyriska
6. Camilan biskuit ala Cut Meyriska ini dilembutkan dengan air panas.
foto: Instagram/@cutratumeyriska
7. Bubur MPASI untuk buah hati Cut Meyriska ini berhasil bikin anak fokus makan.
foto: Instagram/@cutratumeyriska