Brilio.net - Ranty Maria mulai naik daun semenjak bermain di sinetron Heart Series sebagai Luna. Di sinetron tersebut, Ranty Maria beradu akting dengan Yuki Kato dan Irshadi Bagas. Kini, Ranty Maria pun mulai semakin dikenal karena langganan bermain sinetron serta film.
Punya segudang kesibukan, seleb blasteran Indonesia-Korea ternyata masih sering menyempatkan diri menyapa penggemar lewat media sosial sembari membagikan kegiatannya sehari-hari.
-
10 Pola makan Ranty Maria, jaga imun tubuh dan berat badan ideal Salah satunya dengan mengurangi makanan yang digoreng.
-
Jaga berat badan stabil, 9 makanan ini dikonsumsi Mahalini Raharja Mahalini Raharja baru-baru ini berkonsultasi dengan dokter gizi agar bisa menurunkan berat badan.
-
10 Makanan & minuman dikonsumsi Ryana Dea, pangkas 7 kg dalam 2 bulan Ryana Dea juga merasakan manfaat dari berdiet, yakni tubuhnya jadi jauh lebih sehat.
Kekasih Rayn Wijaya ini juga kerap berbagi tips soal diet yang ia jalani. Ia biasanya diet dengan cara menjaga pola makan serta menjalankan detoks dengan air kelapa hijau. Usut punya usut, hanya dalam waktu 3 hari, ia bahkan sukses menurunkan 3 kg berat badannya, lho.
"Parah banget (berat badan naik) aku biasanya diet dan semua teman-teman aku tuh tahu aku orangnya diet, tiap makan tuh pagi buah, gitu-gitu, camilanku buah," ungkap Ranty Maria dilansir dari fimela.com.
Penasaran apa saja yang dikonsumsi seleb kelahiran 26 April 1999 ini? Berikut tujuh makanan dikonsumsi Ranty Maria yang bikin bobot turun 3 kg dalam 3 hari, dilansir BrilioFood dari berbagai sumber pada Minggu (13/3).
1. Kentang.
foto: Pexels/Karolina Grabowska
Saat sedang diet, Ranty Maria menghindari nasi. Ia lebih memilih mengganti sumber karbohidrat dengan kentang. Dilansir dari webmd.com, kentang tinggi serat yang bisa bikin kenyang lebih lama, sehingga cocok dikonsumsi saat ingin menurunkan berat badan.
2. Smoothies.
foto: Instagram/@rantymaria
Karena rasanya yang enak dan bisa dikombinasi pakai berbagai sayur dan buah, Ranty Maria jadi gemar mengonsumsi smoothies. Dilansir dari sapnamed.com, smoothies bisa bikin perut kenyang dan mengontrol nafsu makan, lho.
Di sisi lain, smoothies dengan kombinasi berbagai sayur dan buah bisa menutrisi tubuh dengan lemak, protein, karbohidrat, vitamin, mineral, dan masih banyak lagi.
3. Air kelapa hijau.
foto: Pexels/Lina Kivaka
Air kelapa hijau biasa dikonsumsi Ranty Maria untuk mendetoks tubuhnya saat diet. Cara yang ia lakukan adalah dengan mengonsumsi air kelapa hijau dan air putih selama tiga hari berturut-turut. Dengan begitu, berat badannya bisa turun dengan cepat.
Nah, usai tak mengonsumsi apapun selain air kelapa hijau dan air putih, ia pun kembali menjalankan pola makan sehat seperti yang biasa dilakukan. Yakni dengan lebih banyak makan sayur, buah, serta mengurangi karbohidrat.
"harus ori benerbener air kelapa hijau. jangan air kelapa muda atau kelapa lain yaa. apalagi air kelapa kemasan atau instan jangann!! harus air kelapa hijau murni dari buahnya," tulisnya di Instagram Stories.
4. Keripik tempe.
foto: Instagram/@rantymaria
Sedang diet tak menghalangi hobi ngemil Ranty Maria, lho. Namun, ia cenderung selektif memilih camilan yang ia konsumsi saat diet. Selain buah-buahan, ia kerap mengonsumsi keripik tempe.
Dilansir dari healthline.com, tempe terbuat dari kacang kedelai sehingga tinggi protein. Protein ini bisa mendukung penurunan berat badan dan menekan nafsu makan.
5. Stroberi.
foto: Instagram/@rantymaria
Ranty Maria juga gemar ngemil buah stroberi. Dilansir dari food.ndtv.com, semangkuk buah stroberi bisa bantu membakar lemak pada tubuh lantaran tinggi kandungan serat. Nutrisi lainnya yang dimiliki buah ini juga bisa membantu lancarkan pencernaan, mencegah diabetes, serta melindungi tubuh dari kanker, lho.
6. Sayuran hijau.
foto: Pexels/Daria Shevtsova
Sayuran hijau juga rutin dikonsumsi Ranty Maria saat sedang diet. Dilansir dari ars.usda.gov, sayuran hijau tinggi serat, zat besi, magnesium, potassium, serta kalsium yang bisa bantu turunkan berat badan serta menunjang tubuh selalu sehat.
7. Dada ayam.
foto: Pexels/Harry Dona
Nah, sumber protein hewani yang disenangi Ranty Maria untuk dikonsumsi saat diet adalah dada ayam. Dilansir dari indiatoday.in, dada ayam rendah lemak dan tinggi protein, sehingga ampuh bantu program penurunan berat badan.