Brilio.net - Usai menikah dengan Vincent Verhaag pada Oktober 2021, kini Jessica Iskandar tengah mengandung. Melalui media sosial pribadinya, ia kerap berbagi seputar kesehariannya selama hamil, salah satunya makanan yang ia konsumsi.
Dilansir dari healthline.com, mengonsumsi makanan bernutrisi selama hamil penting untuk perkembangan janin, mempersiapkan berat bayi saat kelak lahir, mencegah cacat lahir, dan lain sebagainya. Di sisi lain, mengonsumsi makanan sehat juga bisa mencegah mual bagi ibu hamil.
-
10 Pola makan Jessica Iskandar saat hamil, rutin minum air kelapa Mengonsumsi makanan bernutrisi, agar janin mendapat vitamin dan mineral.
-
5 Makanan ini rutin dikonsumsi Kesha Ratuliu selama hamil Semua jenis makanan yang dikonsumsi Kesha Ratuliu bermanfaat untuk kesehatan janin.
-
11 Bahan makanan Kylie Jenner saat hamil, sehat dan baik untuk janin Oat baik dikonsumsi saat hamil, apalagi di awal masa kehamilan saat perut masih begitu sensitif.
Kehamilan kali ini pun bukan hal baru bagi Jessica Iskandar lantaran ia sudah berpengalaman sejak dikaruniai anak pertamanya, El Barack Alexander. Sehingga di kehamilan kedua ini ia selalu terlihat menikmati setiap momennya.
Wanita 33 tahun ini juga rutin mengonsumsi sejumlah makan sehat selama hamil, lho. Berikut tujuh makanan dikonsumsi Jessica Iskandar saat hamil, dilansir BrilioFood dari Instagram @inijedar pada Senin (17/1).
1. Sup kentang dan wortel.
foto: Instagram/@inijedar
Jessica Iskandar mengonsumsi berbagai jenis sayuran seperti kentang dan wortel yang diolah menjadi sup. Dilansir dari parenting.firstcy.com, kentang mengandung vitamin B dan C untuk meningkatkan imun. Selain itu, ada pula asam folat untuk menguatkan janin, lho. Sementara wortel, kandungan karotenoid yang tinggi bisa mendukung perkembangan janin.
2. Roti.
foto: Instagram/@inijedar
Jessica Iskandar juga kerap mengonsumsi roti yang disantap dengan sup krim. Jenis roti yang ia konsumsi adalah roti sourdough. Dilansir dari bodyfabulous.com.au, roti sourdough baik dikonsumsi saat hamil. Karena roti ini mengandung vitamin B untuk mendukung kesehatan dan perkembangan janin.
3. Ikan.
foto: Instagram/@inijedar
Jessica Iskandar sering mengonsumsi ikan selama hamil. Salah satunya ikan asin. Ia mengaku sebelumnya tak pernah mengonsumsi ikan asin. Namun saat hamil kali ini ia malah senang dengan ikan asin. Dilansir dari npr.org, mengonsumsi ikan asin aman bagi ibu hamil selama tidak berlebihan.
"Ini antara ngidam atau emang suka, ini aku pertama kali cobain ikan asin dan langsung suka," ujarnya di Instagram Stories.
4. Stroberi.
foto: Instagram/@inijedar
Jessica Iskandar mengonsumsi buah stroberi sekaligus kue. Dilansir dari eat-pregnancy.com, mengonsumsi kue stroberi aman dikonsumsi oleh ibu hamil. Apalagi, buah ini tinggi vitamin C yang bisa meningkatkan zat besi, kekebalan tubuh, serta janin bagi wanita yang sedang hamil.
5. Sushi.
foto: Instagram/@inijedar
Sushi juga sesekali dikonsumsi oleh Jessica Iskandar. Dilansir dari utswmed.org, sushi aman dikonsumsi selama hamil selama hidangan dalam keadaan bersih. Namun, dilansir dari acog.org, kondisi setiap ibu hamil dapat berbeda, sehingga lebih baik berkonsultasi ke dokter mengenai aman atau tidaknya mengonsumsi sushi saat hamil.
6. Crepes.
foto: Instagram/@inijedar
Dessert satu ini juga dikonsumsi oleh Jessica Iskandar, yakni crepes dengan topping karamel. Dilansir dari boldsky.com, makanan ini mengandung karbo dan lemak dari butter yang bermanfaat untuk meningkatkan kesehatan ibu hamil dan janin.
7. Sup ayam dan sayuran.
foto: Instagram/@inijedar
Menu makan siang Jessica Iskandar adalah sup. Kali ini sup diisi ayam serta sayuran yang pastinya baik untuk kesehatan. Dilansir dari pregactive.com, ayam bisa jadi sumber protein, vitamin, dan mineral untuk ibu hamil dan janin.