Brilio.net - Sebagai seorang ibu, mendapati anak sakit jadi dilema tersendiri bagi Chelsea Olivia. Tak jarang, anak yang sakit jadi nggak nafsu makan dan lebih rewel. Hal ini tentu akan berdampak pada kondisi badan dan imun tubuh dalam melawan penyakit. Semakin tidak nafsu makan, badan justru bertambah lemas, imun pun lama-kelamaan menurun.

Saat anak sakit, banyak ibu biasanya kebingungan dan berusaha memutar otak untuk menyajikan makanan yang bisa disantap dengan lahap. Namun rupanya tidak begitu dengan Chelsea Olivia. Dia memiliki menu andalan tersendiri yang bisa meningkatkan nafsu makan sang anak, lho. Menu ini juga kerap disajikan saat sang anak sakit dan nafsu makannya menurun.

Melalui akun Instagram, Chelsea Olivia mengungkapkan bahwa dia kerap membuat dan memberikan bubur ala Korea. Berbeda dari bubur pada umumnya, bubur ala Korea atau dakjuk ini dibuat dengan cara memasak beras bersama ayam, sayur, dan berbagai bumbu. Setelah jadi, bubur pun disajikan dengan nori atau telur dadar.

"masakan ini adalah masakan jitu aku kalo anak anak lg ga nafsu makan atau kalo lagi sakit… mereka pasti mau makan kalo di kasi ini..," kata Chelsea Olivia dikutip dari Instagram/@chelseaoliviaa.

Untuk membuat bubur ala Korea ini, Chelsea Olivia sering menambahkan berbagai macam jenis sayuran. Hal ini rupanya merupakan trik untuk menyiasati sang anak yang kurang suka dengan jenis sayur tertentu. Saat dicampur ke dalam bubur, sang anak pertama, Natusha yang awalnya tak suka jamur tanpa sadar menyantap jamur dengan lahap.

"ini salah satu trick men-siasati anak anak yg suka milih2 makan contoh (nastusha ga suka jamur,dan pumpkin) tp dia bilang bubur mami enakk (ga tau aja ada Jamur-nya)," terangnya lebih lanjut.

Nah, penasaran bagaimana cara membuat bubur Korea ala Chelsea Olivia ini? Yuk, simak ulasan yang telah BrilioFood lansir dari Instagram/@chelseaoliviaa pada Senin (26/12).

Bahan yang dibutuhkan:
- 2 cup beras, cuci bersih
- Air kaldu ayam (biar wangi)
- Ayam kampung giling (boleh ganti daging apa saja)
- Wortel, cincang
- Jamur champignon, cincang
- Butternut pumpkin (labu madu), potong-potong kecil
- Bawang merah dan bawang putih, rajang
- Garam
- Lada
- Kaldu Weipa
- 2 lembar daun salam